Kolaborasi Memajukan Bisnis

  • Bagikan
General Manager (GM) Hotel Claro Kendari Syahrir Ramadhan (4 dari kiri) didampingi Manager Communication Hotel Claro Kendari Irma (3 dari kanan) menerima kunjungan Wakil Direktur Kendari Pos Awal Nurjadin (3 dari kiri), Pemimpin Redaksi Kendari Pos Inong Saputra (2 dari kiri) dan jajaran manajemen Kendari Pos di Hotel Claro Kendari, Rabu (17/1/2024). (MUH. ABDI ASMAUL AMRIN / KENDARI POS)
General Manager (GM) Hotel Claro Kendari Syahrir Ramadhan (4 dari kiri) didampingi Manager Communication Hotel Claro Kendari Irma (3 dari kanan) menerima kunjungan Wakil Direktur Kendari Pos Awal Nurjadin (3 dari kiri), Pemimpin Redaksi Kendari Pos Inong Saputra (2 dari kiri) dan jajaran manajemen Kendari Pos di Hotel Claro Kendari, Rabu (17/1/2024). (MUH. ABDI ASMAUL AMRIN / KENDARI POS)

-- Tahun Ini Hotel Claro Kendari Punya 2 Event Besar

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Mengawali tahun 2024, Manajemen Kendari Pos dan Manajemen Hotel Claro Kendari menelurkan resolusi. Resolusi tahun 2024 itu adalah kolaborasi memajukan bisnis kedua entitas berbeda pangsa pasar tersebut. 2 lembaga itu akan saling menopang bisnis yang digeluti dan berorientasi pada pelayanan masyarakat Sultra sesuai lini bisnis masing-masing.

General Manager (GM) Hotel Claro Kendari, Syahrir Ramadhan, menyatakan bahwa sejak awal kehadiran Hotel Claro Kendari di Sultra, Kendari Pos telah terlibat dalam berbagai bentuk kolaborasi. "Harapan kami adalah agar Hotel Claro Kendari dan Kendari Pos terus bersinergi dan saling mendukung dalam memajukan bisnis, yang pada akhirnya akan memberikan dampak positif kepada masyarakat Sultra," ujarnya saat menerima kunjungan Wakil Direktur Kendari Pos Awal Nurjadin, Pemimpin Redaksi Kendari Pos Inong Saputra dan jajaran manajemen Kendari Pos di Hotel Claro Kendari, Rabu (17/1/2024).

GM Syahrir Ramadhan, menjelaskan, tentunya kolaborasi Hotel Claro Kendari dan Kendari Pos ini diimplementasikan dengan melibatkan UMKM dalam event dan program Corporate Social Responsibility (CSR) Hotel Claro Kendari.

Dalam konteks meningkatkan okupansi hotel, Manajemen Hotel Claro Kendari yang dikomandoi GM Syahrir Ramadhan tak henti berinovasi dan melahirkan berbagai strategi jitu. Salah satunya penguatan kelembagaan dengan membangun jejaring bisnis lebih luas.

"Setiap tahun, kami berusaha meningkatkan layanan, produk, dan fasilitas. Fokus kami bukan hanya pada standar yang sudah ada, tetapi juga bagaimana membuat setiap tamu merasakan pelayanan dengan kualitas terbaik," ungkap GM Syahrir Ramadhan.

Ia menjelaskan, Hotel Claro Kendari akan menggelar event Claro Wedding Festival (CWF) pada tanggal 28 Februari hingga 3 Maret 2024. "Kami akan bekerja sama dengan arpro organizer untuk acara ini. Claro Wedding Festival adalah agenda tahunan kami dengan menghadirkan vendor-vendor pernikahan yang ada di Sultra. Tema-tema yang kami usung setiap tahunnya selalu berbeda. Tema tahun 2024 ini, kami memilih etnis Toraja," jelas GM Syahrir Ramadhan.

Selain itu, pada bulan suci Ramadan 2024, pihak Hotel Claro Kendari akan menggelar event Bakul Ramadan yang melibatkan UMKM di Sultra. "Kami sangat mengapresiasi dukungan Kendari Pos yang akan membantu publikasi kegiatan-kegiatan ini. Dengan adanya liputan dari Kendari Pos, diharapkan lebih banyak masyarakat mengakses kegiatan kami . Dan kami berharap tingkat hunian Hotel Claro Kendari terus meningkat setiap tahun," tambah GM Syahrir Ramadhan.

Sementara itu, Wakil Direktur Kendari Pos, Awal Nurjadin, mengatakan Kendari Pos selalu siap berkolaborasi dengan lembaga manapun. Termasuk dengan Manajemen Hotel Claro Kendari untuk bersama-sama mendorong dan memajukan bisnis perhotelan. "Kami terbuka dan sangat mendukung Manajemen Hotel Claro Kendari untuk memajukan bisnis perhotelan di Sultra," ujar Awal Nurjadin dalam diskusi bersama GM Hotel Claro Kendari Syahrir Ramadhan, kemarin.

Awal Nurjadin menjelaskan banyak keuntungan bermitra dengan Kendari Pos yang memiliki terobosan konvergensi media dengan melahirkan 6 platform media. "Platform itu mendukung penguatan koran Kendari Pos sebagai core bisnis," ujar Awal Nurjadin.

Ia merinci 6 platform media itu adalah, kendaripos.fajar.co.id, kendarinews.com, ragamkendari.com, podcast Kendari Pos Channel, update news, dan koran elektronik (e-koran). (win/b)

PENEGUHAN KEMITRAAN

MELANGKAH BERSAMA
-Mengawali tahun 2024, Manajemen Kendari Pos dan Hotel Claro Kendari menelurkan resolusi
-Resolusi tahun 2024 itu adalah kolaborasi memajukan bisnis kedua entitas berbeda pangsa pasar tersebut
-2 lembaga itu melangkah bersama dan saling menopang bisnis yang digeluti
-Tentunya berorientasi pada pelayanan masyarakat Sultra sesuai lini bisnis masing-masing

SALING MENDUKUNG
-Sejak kehadiran Hotel Claro di Sultra, Kendari Pos telah aktif berkolaborasi
-Manajemen Hotel Claro berharap Hotel Claro dan Kendari Pos terus bersinergi
-Selain itu saling mendukung dalam memajukan bisnis untuk melayani masyarakat Sultra
-Kolaborasi 2 lembaga itu tentunya melibatkan UMKM
-Terutama dalam berbagi event dan program CSR Hotel Claro Kendari

TINGKATKAN OKUPANSI
-Dalam meningkatkan okupansi, Manajemen Hotel Claro Kendari berinovasi
-Selain itu, melahirkan berbagai strategi jitu
-Salah satunya penguatan kelembagaan dengan
membangun jejaring bisnis lebih luas

LAYANAN, PRODUK & FASILITAS
-Setiap tahun, Manajemen Hotel Claro Kendari
meningkatkan layanan, produk, dan fasilitas
-Peningkatan itu sebagai bentuk pelayanan optimal
Hotel Claro Kendari kepada tamu
-Manajemen Hotel Claro Kendari bertekad setiap
tamu merasakan pelayanan dengan kualitas terbaik

2 EVENT HOTEL CLARO
1.EVENT CWF
-Hotel Claro Kendari akan menggelar event Claro Wedding Festival (CWF)
-Jadwalnya, tanggal 28 Februari hingga 3 Maret 2024
-Hotel Claro akan bekerja sama dengan arpro organizer
-Event CWF adalah agenda tahunan Hotel Claro Kendari
-Dalam event itu, Hotel Claro menghadirkan vendor-vendor pernikahan di Sultra
-Tema-tema yang diusung setiap tahunnya selalu berbeda
-Tahun 2024 ini, tema yang diangkat adalah etnis Toraja

2.BAKUL RAMADAN
-Pada bulan suci Ramadan 2024, Hotel Claro Kendari akan menggelar event
-Nama eventnya adalah Bakul Ramadan
-Event itu akan melibatkan UMKM di Sultra

APRESIASI
-Manajemen Hotel Claro Kendari mengapresiasi dukungan Kendari Pos
-Sebab, Kendari Pos akan membantu publikasi kegiatan dan event Hotel Claro
-Diharapkan liputan Kendari Pos memudahkan masyarakat mengakses kegiatan Hotel Claro
-Selain itu, dapat meningkatkan hunian Hotel Claro Kendari setiap tahunnya

SUMBER : MANAJEMEN HOTEL CLARO KENDARI
DATA DIOLAH KENDARI POS

  • Bagikan