Momentum Kembalikan Kejayaan Demokrat Konsel

  • Bagikan
Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Konsel, Hj. Ismiati Iskandar (ketiga dari kanan) ketika memimpin para Bacaleg melakukan pendaftaran pada Pemilu 2024 di kantor KPU Konawe Selatan.

KEDNARIPOS.CO.ID -- Partai Demokrat pernah berkuasa di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), baik sebagai bupati maupun ketua DPRD pada Pemilu 2009 lalu. Sebagai partai yang pernah dominan, kader Demokrat Konsel bertekad mengembalikan kejayaan mereka pada Pemilu serentak Februari 2024 mendatang.

"Insya Allah pada Pemilu 2024 mendatang kami siap mengembalikan kejayaan Partai Demokrat di Bumi Konawe Selatan," tegas Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Konsel, Hj. Ismiati Iskandar, Minggu (25/6). Optimisme itu muncul karena pihaknya telah melakukan persiapan jauh sebelum masuk tahapan pendaftaran Bacaleg. Artinya Partai Demokrat akan berjuang semaksimal mungkin untuk bisa meraih posisi unsur pimpinan di parlemen.

"Komposisi pencalegannya itu sudah kami mapping (petakan) sejak lebih dari enam bulan lalu. Kami juga telah menempatkan Caleg-caleg potensial di enam daerah pemilihan (Dapil)," jelas mantan Anggota DPRD Konsel tersebut. Menanggapi soal perubahan Dapil di Konsel, pihaknya merespon dengan positif. Ia mengaku, dengan pemecahan Dapil saat ini justru jauh lebih bagus. "Yang pasti pada semua Dapil kami target masing-masing minimal satu kursi," terangnya. (c/ndi)

  • Bagikan