Kolaborasi Pentahelix untuk Buteng Maju

  • Bagikan
Muhammad Yusup

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kabupaten Buton Tengah (Buteng) berusia delapan tahun. Perayaan hari jadi kabupaten termuda di Sulawesi Tenggara ini dipastikan meriah. Pemkab setempat melakukan berbagai persiapan untuk menyukseskan milad Buteng pada 23 Juli sampai 25 Juli 2022.

HUT Buteng kali ini mengusung konsep kolaborasi pentahelix. Ini sesuai dengan misi Pj.Bupati Buteng, Muh.Yusup untuk mewujudkan pemerintahan yang kolaboratif dengan melibatkan stakeholder dari unsur pemerintah, akademisi, masyarakat, pelaku usaha, dan media massa.

Pj.Bupati Buteng, Muh.Yusup mengatakan perayaan HUT ke-8 Buton Tengah akan diisi dengan berbagai kegiatan. Di antaranya, pameran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM), handicraft trade fair, pergelaran seni budaya, serta hiburan tradisional seperti gambus dan tari-tarian.

Selanjutnya ada paripurna sidang istimewa, penandatanganan nota kesepahaman antara Pemkab Buteng dan Pengadilan Negeri Pasarwajo, dan penyerahan hibah tanah untuk instansi vertikal. Selain itu, masyarakat akan dihibur dengan penampilan artis ibu kota, Fildan dan Tipe-x.

Sejumlah rangkaian kegiatan dijadwalkan akan dihadiri langsung oleh Gubernur Sultra. Mulai dari peletakan batu pertama pembangunan kantor, pemberian gelar adat, dan pekande-kandea.

"In Sya Allah beliau juga akan menghadiri paripurna di DPR. Ini penghargaan luar biasa bagi masyarakat Buteng di mana akan dihadiri oleh hampir seluruh organisasi perangkat daerah dan Gubernur Sultra," ujar Pj.Bupati Buteng Muh.Yusup, kemarin.

Konsep kegiatan telah dirancang sedemikian rupa. Muhammad Yusup berharap, kegiatan perayaan menyisakan kesan yang baik serta bisa menjadi wadah promosi Kabupaten Buteng. "Semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan membawa manfaat positif daerah dan masyarakat Buton Tengah," pungkas Pj.Bupati Buteng Muh.Yusup. (uli/b)

  • Bagikan