50 Warga Ranomeeto Barat Terima Sertifikat Tanah

  • Bagikan
PTSL : Bupati Konsel, H. Surunuddin Dangga, saat menyerahkan sertifikat kepada sejumlah masyarakat di Kecamatan Ranomeeto Barat, kemarin. (I NGURAH PANDI SANTOSA/KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Bupati Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), H. Surunuddin Dangga, menyerahkan sertifikat tanah secara langsung kepada masyarakat di Desa Opaasi, Kecamatan Ranomeeto Barat, akhir pekan lalu. Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Kantor Pertanahan Konsel, Amrullah, Kepala Kejaksaan Negeri, Hj. Herlina Rauf, Wakil Ketua DPRD, Armal, Camat Ranomeeto Barat, Syahrir Anjaya dan para kepala desa d wilayah tersebut.

Ada 50 sertifikat yang diserahkan dalam momentum tersebut. Penerima sertifikat, selain dari Opaasi, juga dari desa di sekitarnya. Rinciannya, warga Desa Opaasi sebanyak 18 sertifikat, Tunduno 12 sertifikat, Desa Boro-boro Lameuru 10 sertifikat dan Abeko 10 sertifikat.

"Sejak awal kami berkomitmen mendukung program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Pemkab Konsel senantiasa mendukung BPN untuk menyukseskan program tersebut," jelas Bupati Konsel, H. Surunuddin Dangga. Ia menyebut, masyarakat sangat antusias mendukung program tersebut. Harapannya, karena Konsel memiliki wilayah terbesar di Sulawesi Tenggara, sehingga berbagai program dari pusat bisa dirasakan masyarakat di kabupaten itu. (c/ndi)

  • Bagikan