DPRD Mulai Bahas KUA-PPASAPBD-P

  • Bagikan
TUNTASKAN PEMBAHASAN : Penyerahan rancangan KUA-PPAS APBD-P 2023 oleh Plt Bupati Koltim, Abdul Azis (kiri) kepada Ketua DPRD, Suhaemi Nasir untuk dibahas pada tataran komisi, kemarin.(KUSDIN/KENDARI POS)
TUNTASKAN PEMBAHASAN : Penyerahan rancangan KUA-PPAS APBD-P 2023 oleh Plt Bupati Koltim, Abdul Azis (kiri) kepada Ketua DPRD, Suhaemi Nasir untuk dibahas pada tataran komisi, kemarin.(KUSDIN/KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Rancangan kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara (KUA-PPAS) anggaran pendapatan dan belanja daerah perubahan (APBD-P) tahun 2023, mulai dibahas pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kolaka Timur (Koltim).

Ketua DPRD Koltim, Suhaemi Nasir, menyampaikan, saat ini tahapannya adalah rapat komisikomisi bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis. Ia berharap, pihak OPD tekun mengikuti rapat komisi bersama anggota legislatif.

“Kalau OPD proaktif datang selama pembahasan APBD perubahan bersama komisi, tentu bisa lebih cepat. Jika sudah selesai tinggal kita tetapkan saja,” kata Suhaemi Nasir, Rabu (6/9).

Sementara itu, Plt. Bupati Koltim, Abdul Azis, menjelaskan, kebijakan belanja daerah memprioritaskan hal wajib yang mesti dikeluarkan dan rasionalisasi belanja modal yang tidak bisa selesai tahun ini. Diakuinya, pergeseran anggaran pada APBD-P tidak signifikan, tetapi hanya melihat program yang tak bisa selesai atau tuntas tahun untuk dibahas agar bisa digunakan dan selesai tahun ini.

“Kami sudah serahkan draf KUA-PPAS APBD-P Kolaka Timur tahun 2023. Mudah-mudahan pembahasan tingkat komisi bisa secapatnya tuntas,” imbuhnya. (c/kus)

  • Bagikan