Irjen Kemendagri Pimpin Upacara HUT Kendari

  • Bagikan
Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendagri Komjen Pol Tomsi Tohir Balaw menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan HUT ke-192 Kota Kendari di Balai Kota Kendari, Jumat (12/5), kemarin.

Kendari Maju, Masyarakat Sejahtera

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-192 Kota Kendari digelar di Balai Kota, kemarin. Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendagri Komjen Pol Tomsi Tohir Balaw bertindak langsung sebagai Inspektur Upacara (Irup). Upacara HUT Kendari dihadiri Gubernur Sultra, Ali Mazi, Wakil Gubernur Lukman Abunawas dan Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu.

Komjen Pol Tomsi Tohir Balaw menyampaikan penghargaan dan apresiasi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari yang berkontribusi membangun bangsa Indonesia.
Berdasarkan laporan yang diterimanya menyebutkan Kota Kendari mengalami kemajuan yang signifikan. "Kendari semakin maju dan masyarakatnya kian sejahtera," ujarnya saat upacara HUT, Jumat (12/5), kemarin.

Komjen Pol Tomsi Tohir mengutip ungkapan bijak yang mengatakan pengalaman adalah guru terbaik. "Oleh karena itu, usia Kota Kendari yang 192 tahun diharapkan menjadi modal dasar untuk membangun Kota Kendari sebagai etalase Provinsi Sultra," ungkapnya.

Pj.Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu, Inspektur Jenderal Kemendagri Komjen Pol Tomsi Tohir Balaw, Gubernur Sultra, Ali Mazi, Wakil Gubernur Lukman Abunawas dan Anggota DPR RI, Tina Nur Alam dalam upacara HUT Kendari, Jumat (12/5), kemarin.

Berbagai kemajuan yang diraih Pemkot Kendari dalam kendali Pj.Wali Kota, Asmawa tercermin dari Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang terus meningkat. Buktinya, IPM Kendari 84,51 poin berada pada peringkat 4 nasional.

"Hal ini didukung program bantuan yang tepat sasaran pada siswa SD-SMP, khususnya anak-anak yang kurang mampu. Begitu juga dengan generasi penerus kita yang berkaitan dengan stunting dan dilaksanakan dengan program orang tua asuh anak kurang gizi," kata Komjen Pol Tomsi Tohir.

Jenderal Polri bintang 3 itu menguraikan, angka penduduk miskin berada diangka 4,57 persen atau berada di bawah angka nasional sebesar 7,53 persen. Dari sisi kebersihan, Kota Kendari berhasil meraih piala adipura 11 kali.

Pada aspek akuntabilitas keuangan, Pemkot Kendari berhasil mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK sebanyak 9 kali. Pemkot Kendari secara
konsisten mengelola APBD yang berpihak pada rakyat. Hal ini dapat dilihat dari terpenuhinya mandatory spending khususnya bidang kesehatan sebesar 22,25 persen dan infrastruktur sebesar 44 persen. "Tentu saya berharap pemenuhan anggaran tersebut berbanding lurus dengan kualitas belanja yang digunakan," tutut Komjen Pol Tomsi Tohir.

Kendati demikian, di tengah capaian positif itu, Kota Kendari masih dihadapkan dengan tantangan pembangunan yang harus diatasi, seperti laju pertumbuhan ekonomi yang tercatat hanya 4,94 persen atau berada dibawah nasional sebesar 5,31 persen.

Selanjutnya, pengendalian inflasi yang belum optimal. Inflasi dibulan April tercatat 5,51 persen atau berada di atas angka inflasi nasional yang hanya 4,33 persen. "Saya ketahui bahwa angka tersebut juga dipengaruhi oleh ongkos penerbangan di Kendari yang mahal. Akan tetapi harus tetap ditekan agar perekonomian daerah bisa semakin tumbuh dan membaik," kata Tomsi.

Selain itu, "PR" bagi Pemkot Kendari adalah tingkat pengangguran terbuka sebesar 5,23 persen atau masih dibawah target RPJMN sebesar 2,5 persen. "Prevalensi stunting 19,5 persen harus ditekan sampai 2024 menjadi 14 persen. Walaupun saya sudah tahu sudah diupayakan tapi perlu diupayakan secara maksimal,” kata Komjel Pol Tomsi Tohir.

Pada kesempatan yang sama Gubernur Sultra, Ali Mazi mengatakan usia 192 tahun bukanlah usia yang muda. Di usia itu, Kota Kendari sudah banyak pengalaman dalam pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan.

Ia meminta Pemkot Kendari sebagai etalase Sultra tak berhenti menggencarkan pembangunan sehingga bisa maju dan sejahtera. Ke depannya Kota Kendari akan terus bergerak bersama seluruh stakeholder.

Gubernur Ali Mazi berharap di usia ke-192 Kota Kendari lebih berjaya. Gubernur Sultra 2 periode itu mengapresiasi kinerja Pj.Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu yang telah membangun Kota Kendari.

“Mudah-mudahan di usia 192 tahun ini, Kota Kendari lebih berkembang dan berjaya dalam konsepsi Kendari Bergerak. Kendari harus bergerak cepat menuju hal yang besar. Kendari adalah Ibu Kota Provinsi Sultra harus lebih baik daripada daerah lainnya,” tutup Gubernur Ali Mazi.

Sementara itu, Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras membangun daerah ini. Termasuk kepada para pemimpin daerah sebelumnya yang telah meletakkan dasar pembangunan Kota Kendari.

"Perjalanan di usia ke-192 tahun ini sudah banyak capaian yang ditorehkan bersama masyarakat dan seluruh stakeholder termasuk seluruh unsur legislatif Kota Kendari dan OPD (Organisasi Perangkat Daerah). Oleh karena itu seluruh keberhasilan dan capaian itu didedikasikan untuk kesejahteraan dan kemajuan Kota Kendari,” ungkap Asmawa Tosepu.

Kepala Biro Umum Sekretariat Kemendagri ini berharap, kedepan kota Kendari semakin bersinergi dan berkolaborasi dengan inovasi dan gagasan bersama seluruh elemen masyarakat. "Mari kita bersama sama untuk mewujudkan Kendari yang maju, mandiri, sehat, sejahtera dan pelayanan publik yang berkeadilan," pungkas Pj.Wali Kota, Asmawa. (ags/b)

  • Bagikan