Ruksamin Memajukan Sektor Pertanian

  • Bagikan
Bupati Konut Dr.Ruksamin menabalkan komitmennya memajukan sektor pertanian dan kesejahteraan petani di Konut saat membuka kegiatan Musrenbang di Kecamatan Oheo dan Aser, Rabu (24/1/2024). (PROKOPI SETDA PEMKAB KONUT)
Bupati Konut Dr.Ruksamin menabalkan komitmennya memajukan sektor pertanian dan kesejahteraan petani di Konut saat membuka kegiatan Musrenbang di Kecamatan Oheo dan Aser, Rabu (24/1/2024). (PROKOPI SETDA PEMKAB KONUT)

-- Bupati Konut : Sektor Pertanian Pilar Utama Menopang PDRB

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Lahan luas dan potensi kekayaan alam di bumi Konawe Utara (Konut) menjadi modal besar bagi pembangunan daerah. Bupati Kabupaten Konawe Utara (Konut) Dr. Ruksamin sudah menabalkan komitmennya untuk memajukan sektor pertanian. Bagi Bupati Dr.Ruksamin, kemajuan pertanian Konut akan berkontribusi dalam ketahanan pangan nasional.

Dalam kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Oheo dan Asera, Rabu (24/1/2024) kemarin, Bupati Dr.Ruksamin kembali menegaskan komitmennya dalam hal memajukan sektor pertanian melalui berbagai ebijakan-kebijakannya.

"Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) fokus pada produksi pertanian dan perkebunan. APBD kita arahkan agar lebih produktif. Sebab, sektor pertanian adalah pilar utama yang menopang Produk Domestik Regional Bruto (PDRB)," ujar Bupati Dr.Ruksamin, Rabu kemarin.

Bupati Konut 2 periode itu menegaskan sektor pertanian menjadi fondasi kuat dalam menggerakkan roda ekonomi daerah, dan karenanya perlu mendapatkan perhatian maksimal. Untuk itu, Bupati Dr.Ruksamin akan memeriksa kesiapan lahan di setiap desa dalam rangka memastikan kelancaran program produksi pertanian dan perkebunan.

Selain berorientasi peningkatan produktivitas sektor pertanian,perkebunan dan kesejahteraan petani, Bupati Dr.Ruksamin mengingatkan warganya untuk mendukung program ketahanan pangan daerah ditengah bayang-bayang cuaca ekstrem saat ini. "Saya mengingatkan warga untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang melanda saat ini, " ungkapnya.

Bupati Dr.Ruksamin menuturkan segera melakukan apel siaga bencana sebagai langkah antisipatif. "Keputusan ini menunjukkan kesiapan dan kesigapan pemerintah daerah dalam menghadapi potensi risiko alam yang dapat mengancam masyarakat," tutupnya.

Dalam Musrenbang pada di Kecamatan Oheo dan Asera, Bupati Dr.Ruksamin menyerahkan secara simbolis bantuan alat pendeteksi stunting kepada pemerintah desa dan Puskesmas. (din)

  • Bagikan