Melek Investasi di Bursa Saham

  • Bagikan

--Kendari Pos-BEI Kolaborasi Edukasi Masyarakat

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kendari Pos kedatangan tamu istimewa. Selasa (19/9), Kepala Bursa Efek Indonesia (BEI) Kantor Perwakilan (KPw) Sulawesi Tenggara (Sultra) Bayu Saputra menyambangi graha pena Kendari. Kunjungan pimpinan BEI Sultra ini disambut Direktur Kendari Pos, Irwan Zainuddin bersama jajaran manajemen Kendari Pos.

Dalam kunjungannya, Bayu Saputra mengatakan masyarakat perlu diedukasi pentingnya pasar modal dan investasi. Sebab keuntungannya cukup menjanjikan. Hanya saja, masyarakat harus cerdas memilih saham yang akan dibeli. Di Sultra, transaksi saham sudah dilakukan kurang lebih 20 ribu-an investor saham. Dengan total investor di pasar modal sebanyak 54 ribuan pelaku.

Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia KP Sultra Bayu Saputra (kiri) menyalami Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin.

"Ke depan ini akan terus kita tingkatkan. Mengingat investasi saham salah satu bentuk dukungan terhadap ekonomi Indonesia. Kami berharap Kendari Pos melalui pemberitaan turut membantu mengedukasi masyarakat," harapnya.

Direktur Kendari Pos, Irwan Zainuddin menyambut hangat kunjungan Kepala BEI KPw Sultra Bayu Saputra. Sebagai mitra, Kendari Pos akan selalu siap bekerjasama dan berkolaborasi dengan BEI KPw Sultra. Apalagi informasi mengenai investasi saham ini harus benar-benar dipahami masyarakat.

Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia KP Sultra Bayu Saputra saat diinterview Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin di podcast Kendaripos Channel.

"Podcast ini kan langkah awal masyarakat jadi lebih banyak tahu dan paham tentang investasi dan apa saja keuntungan-keuntungan dalam berinvestasi. Bukan hanya itu, Kendari Pos juga memiliki lima platform media yang menjadi kekuatan. Selain Kendari Pos cetak, kita juga punya KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID, kendarinews.com, kanal youtube Kendari Pos Channel, dan e-koran (koran digital)," paparnya. (b/abd)

Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia KP Sultra Bayu Saputra (kanan) diskusi dengan Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin usai Podcast.
Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia KP Sultra Bayu Saputra (dua dari kiri) menyalami Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin, Wadir Kendari Pos Awal Nurjadin (kanan)
Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia KP Sultra Bayu Saputra (tiga dari kanan), Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin (empat dari kanan) saat berdiskusi dengan jajaran manajemen Kendari Pos.
Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin (kiri), saat berdiskusi bersama Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia KP Sultra Bayu Saputra (tengah).
  • Bagikan