Bangun Silaturahmi Lewat Sahur On The Road

  • Bagikan
Suasana Sahur On The Road di Kelurahan Puunggolaka, Kecamatan Puuwatu.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Banyak cara yang bisa dilakukan untuk merawat hubungan silaturahmi dengan sesama di momen ramadan ini. Salah satunya melalui Sahur On The Road. Seperti yang dilakukan Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir di Kelurahan Puunggolaka, Kecamatan Puuwatu.

Sulkarnain Kadir mengatakan sahur merupakan waktu yang tepat untuk memupuk kembali rasa persaudaraan sesama umat muslim. Bukan hanya itu, momentum sahur merupakan waktu yang sangat tepat untuk menjemput aspirasi masyarakat.

"Sahur On The Road seperti ini lebih rileks dan lebih santai sehingga bisa menyampaikan persoalan dari hati ke hati. Malah bisa saling sharing ada beberapa ide dan gagasan yang bisa disampaikan saya kira cukup menarik dan bisa ditindaklanjuti. Sepertinya ini bisa menginspirasi di lingkungan kita untuk nanti kita bisa lakukan,” ungkap Sulkarnain Kadir.

Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Kendari ini mengapresiasi kesiapan tuan rumah (anak muda Kelurahan Punggolaka) yanh bersedia menerima kedatangannya untuk menguatkan kembali silaturahmi yang sudah terjalin.

"Jika ini di contoh oleh lingkungan yang lain, maka anak-anak muda yang punya inisiatif, punya ide dan kreativitas bisa tersalurkan sehingga Kota Kendari bakal maju dan berkembang. Mari saya mengajak kita semua bersatu untuk membangun kota yang kita cintai ini agar Kendari Sukses," kata Sulkarnain Kadir. (b/ags)

  • Bagikan