JCH Koltim Berangkat Diwaktu Berbeda

  • Bagikan
228 jemah calon haji asal Koltim dilepas Sekab, Andi Muh. Iqbal Tongasa, untuk selanjutnya diberangkatkan pada dua waktu yang berbeda.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Sebanyak 228 jemaah calon haji (JCH) asal Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) akan berangkat beribadah tahun ini. Para tamu Allah itu akan berangkat pada hari yang berbeda. Sebanyak 179 JCH akan berangkat pada tanggal 12 Juni mendatang, sementara 49 jemaah tambahannya nanti pada 19 Juni. Sekretaris Kabupaten (Sekab) Koltim, Andi Muh. Iqbal Tongasa, meminta agar para jemaah terus menjaga kesehatan, meningkatkan keimanannya selama menunaikan ibadah haji di Tanah Suci Makkah.

"Alhamdulillah, sangat luar biasa berkah yang diberikan pada daerah ini. Sebanyak 228 jemaah asal Koltim akan berangkat menuju Arab Saudi. Saya harapkan para jemaah dapat mendoakan Koltim agar senantiasa menjadi daerah yang berkah dan makin sejahtera. Semoga memiliki niat yang tulus dan ikhlas agar ibadahnya dimudahkan," kata Andi Muh. Iqbal Tongasa saat melepas para calon haji, Senin (5/6).

Sementara itu, Kepala Kemenang Koltim, Muh. Kadir, menjelaskan sebelumnya daerah itu hanya mendapat jatah 179 orang, namun ada penambahan sebanyak 49. Sehingga total jemaah menjadi 228 orang. "Para jemaah akan berangkat pada waktu yang berbeda, sebab menyesuaikan jadwal keberangkatan jemaah haji Indonesia. Sudah dilaksanakan seremonial pelepasan dari Pemkab Koltim. Saya harapkan jemaah tetap menjaga kesehatan dan meningkatkan iman," kata Muh. Kadir. (c/kus)

  • Bagikan