1 Dekade dalam Bingkai Kemajuan, Hari Ini HUT ke-10 Konkep

  • Bagikan
Bupati Konkep, Amrullah (kiri) dan Wakil Bupati Konkep, Andi Muhammad Lutfi (kanan) selalu kompak dalam membangun daerah demi kesejahteraan masyarakat Konkep.


--Bupati Amrullah dan Wabup Andi Muh.Lutfi Membangun Konkep

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- 10 tahun lalu, Wawonii berpisah dari kabupaten induk, Kabupaten Konawe. 12 April 2013, Wawonii menjadi daerah otonomi baru (DOB) dengan nama Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep). 12 April 2023, satu dekade Kabupaten Konkep dalam bingkai kemajuan pembangunan. Hari Ulang Tahun (HUT) ke-10 Konkep diperingati hari ini, 12 April.

Sejak Konkep berdiri, pemimpin daerahnya silih berganti. Mulai penjabat bupati hingga bupati definitif. Pembangunan infrastruktur (fisik) dan suprastruktur (non fisik) ditunaikan Bupati Konkep, Amrullah dan Wakil Bupati (Wabup) Konkep, Andi Muhammad Lutfi setelah terpilih dalam Pilkada tahun 2015. Bupati Konkep, Amrullah dan Wabup Konkep, Andi Muhammad Lutfi semakin masif membangun Konkep pada periode kedua memimpin (2021-2026) melalui tagline Wawonii Bangkit.

Bupati Konkep, Amrullah melalui Wakil Bupati (Wabup) Konkep, Andi Muhammad Lutfi mengatakan, usia 10 tahun masih sangat muda, akan tetapi diusia muda ini Konkep telah bertransformasi dari daerah yang infrastrukturnya tertinggal menuju daerah yang memiliki infrastruktur berkembang. Hal ini menunjukkan sudah banyak kemajuan pembangunan yang dipersembahkan Pemkab untuk masyarakat Konkep.

Wakil Bupati Konkep, Andi Muhammad Lutfi (kiri, di podium) memaparkan hasil pembangunan Pemkab Konkep pada rapat paripurna DPRD dalam rangka HUT
ke-10 Konkep, Selasa (11/4), kemarin.

"Kemajuan pembangunan paling menonjol yang dirasakan masyarakat adalah infrastruktur jalan. Kami sudah membangun jalan sekira 99,158 kilometer. Hal ini capaian sangat besar, mengingat pada saat Konkep mekar, benar-benar star dari nol. Hampir tidak ada akses jalan memadai di kabupaten ini," ujar Wabup Andi Muh.Lutfi dalam rapat paripurna DPRD Konkep dalam rangka HUT Kabupaten Konkep yang ke-10 di Gedung DPRD, Selasa (11/4), kemarin.

Selain membangun akses jalan, Pemkab Konkep dalam komando Bupati Amrullah membangun 122 jembatan atau sekira 1.338,9 meter yang menghubungkan antardesa.
"Selain jalan dan jembatan, masyarakat juga semakin mudah mengakses jaringan listrik dan air bersih. Semua desa sudah diterangi listrik selama 24 jam. Sekira 86 persen masyarakat sudah menikmati air bersih dan sanitasi yang layak," rinci Wabup Andi Muh.Lutfi.

Duet Bupati Amrullah dan Wabup Andi Muh.Lutfi terus memoles wajah Konkep yang berjuluk Pulau Kelapa itu dengan sentuhan pembangunan. Dalam pembangunan suprastruktur yang berkaitan peningkatan derajat pendidikan, Pemkab Konkep telah memberikan bantuan pendidikan (beasiswa) kepada sekira 1.200-an mahasiswa setiap tahunnya.

Anggaran beasiswa yang digelontorkan sekira Rp6-7 miliar per tahun. Selain beasiswa, Pemkab Konkep membangun perpustakaan dan pojok baca yang ditargetkan terbangun di 21 desa pada akhir masa RPJMD. Penyediaan beasiswa dan perpustakaan itu bermuara pada kemajuan kualitas sumber daya manusia (SDM) Konkep.

Dalam 2 periode memimpin daerah, duet Bupati Amrullah dan Wabup Andi Muh.Lutfi membangun sarana pelayanan kesehatan. "Pada sektor kesehatan, kita telah membangun 8 Puskesmas. Fasilitasnya lengkap, mulai dari tenaga kesehatan profesional hingga peralatan kesehatan mumpuni. Tahun 2023 ini, kita akan membangun sekira 34 Posyandu prima," tutur Wabup Andi Muh.Lutfi.

Sementara itu, Ketua DPRD Konkep, Ishak, mengapresiasi karya pembangunan yang dipersembahkan Bupati Amrullah dan Wabup Andi Muh.Lutfi. Hasil pembangunan itu semata-mata untuk menjamin kesejahteraan rakyat Konkep saat ini dan di masa mendatang. Sudah sepatutnya, karya pembangunan itu dirawat untuk kemaslahatan masyarakat.

Ia juga berharap, Bupati Amrullah dan Wabup Andi Muh.Lutfi tak henti-hentinya berkarya dan meningkatkan pembangunan daerah untuk menuju Wawonii Bangkit. "Peringatan HUT Konkep ini hendaknya kita jadikan sebagai momentum untuk mengingat kembali bahwa setiap capaian pembangunan yang diraih berkat kerja keras semua pihak. Sehingga kita harus terus melanjutkan pembangunan ini ke depannya, yang pada akhirnya Konkep menjadi daerah maju," ujar Ishak. (jib/b)

  • Bagikan