Ahmad Safei Pesan Majukan Dunia Pendidikan

  • Bagikan
MAJUKAN PENDIDIKAN : Sebelum mundur sebagai Bupati Kolaka, H. Ahmad Safei (kiri) mengukuhkan Pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten, periode 2022-2027, kemarin. (ZULFADLY NUR/KENDARI POS)
MAJUKAN PENDIDIKAN : Sebelum mundur sebagai Bupati Kolaka, H. Ahmad Safei (kiri) mengukuhkan Pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten, periode 2022-2027, kemarin. (ZULFADLY NUR/KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Peningkatan nilai pendidikan menjadi program prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka dibawah kendali Bupati, H. Ahmad Safei. Diakhir masa jabatannya sebagai kepala daerah, Ahmad Safei tetap bersemangat mendorong dan mendukung setiap program maupun kegiatan yang bertujuan memajukan dunia pendidikan di Bumi Mekongga.

Sebelum resmi mundur dari jabatannya sebagai Bupati, Ahmad Safei, menghadiri pengukuhan Pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten Kolaka periode 2022-2027 di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kolaka, Kamis (2/11). Dalam sambutannya, Bupati Kolaka dua periode itu mengatakan, selama hampir 10 tahun meminpin daerah, ia telah banyak memberikan kontribusi dalam membangun Bumi Mekongga, khususnya di bidang pendidikan.

Dalam kesempatan tersebut, Safei juga menitipkan pesan kepada Pengurus Dewan Pengawas yang dilantik tersebut untuk melaksanakan tugas dengan baik. Ia berharap, para pengurus dapat meningkatkan mutu pelayanan pendidikan dengan memberikan pertimbangan, arahan dan dukungan tenaga, sarana dan prasarana, serta pengawasan.

“Yang paling penting adalah terjalinnya komunikasi baik antara dewan pendidikan, para kepala sekolah, guru dan pengurus komite sekolah. Tujuannya tentu untuk memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Kolaka dan ini paling terpenting yang harus dilaksanakan dengan baik,” pesan Safei.

Kegiatan pengukuhan Pengurus Dewan Pendidikan itu juga dihadiri Ketua DPRD Kolaka, Syaifullah Halik serta sejumlah pejabat Pemkab. Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Kolaka periode 2022-2027 adalah Syamsul Rijal dan Haryono sebagai Sekretaris. (c/fad)

  • Bagikan