Jadikan Nabi Sebagai Teladan

  • Bagikan
MENELADANI : Wakil Bupati Kolaka, H. Muhammad Jayadin (kiri) saat menyerahkan piala kepada juara lomba religi pada perayaan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah di Gedung Islamic Center, kemarin (ZULFADLY NUR/KENDARI POS)
MENELADANI : Wakil Bupati Kolaka, H. Muhammad Jayadin (kiri) saat menyerahkan piala kepada juara lomba religi pada perayaan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah di Gedung Islamic Center, kemarin (ZULFADLY NUR/KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten Kolaka merayakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 hijriyah di Gedung Islamic Center Kolaka, Kamis (28/9). Kegiatan tersebut juga dihadiri pimpinan Forkopimda dan OPD serta sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat. Tema kali ini mengusung spirit “Maulid Nabi Muhammad SAW, menebar empati, memperkuat silaturahim untuk wewujudkan insan yang berakhlak mulia”.

Wakil Bupati Kolaka, H. Muhammad Jayadin yang juga turut menghadiri kegiatan tersebut mengatakan, acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW bukan hanya sekadar seremonial. Dalam kesempatan tersebut, Kolaka-2 itu mengingatkan untuk senantiasa meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW.

“Saya mengajak kepada kita semua untuk jadikan Nabi Muhammad SAW sebagai contoh dan teladan kita sehari-hari dalam keluarga dan bertetangga. Ini adalah sesuatu hal yang penting bagi kita umat islam di dunia,” tutur Jayadin.

Dalam momen tersebut, Jayadin juga berpesan untuk menjaga kekompakan, kebersamaan ataupun ukhuwah. Karena, dalam waktu dekat akan diadakan pesta demokrasi. Ia berharap, pesta demokrasi nantinya khususnya di Bumi Mekongga dapat berjalan lancar dan aman.

“Saya sebagai wakil bupati mengajak kita semua untuk mari bersama-sama mendukung pesta demokrasi tersebut. Jangan ada kecemburuan dan saling tolak belakang antar sesama. Kita harus tetap silaturahmi kepada sesama dan mari kita ambil hikmah dan makna dari acara maulid Nabi Muhammad SAW ini,” pesan Jayadin. Di akhir acara, dilakukan penyerahan piala kepada peserta lomba religi seperti lomba male. (c/fad)

  • Bagikan