Tim Penggerak PKK Kendari Bentuk Rumah Dilan

  • Bagikan
Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Kendari, Irma Ridwansyah Taridala (paling kanan) mendampingi Ketua Bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi Keluarga Tim Penggerak PKK Pusat Ninup Tryanti Zudan (paling kiri) dan Pj Ketua TP PKK Sultra Nur Endang Abbas (tengah) memperlihatkan salah satu produk UMKM Rumah Dilan.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu penopang perekonomian daerah. Untuk itu, pengembangannya sangat diperlukan agar tetap bertumbuh. Tim Penggerak PKK Kota Kendari membentuk Rumah Dilan di Kelurahan Purirano.

Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Kendari, Irma Ridwansyah Taridala mengatakan pembentukan rumah Dilan merupakan hasil kolaborasi antara PKK dengan pelaku UMKM di Kelurahan Purirano. “Belum lama ini kami menerima kunjungan Ketua Bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi Keluarga Tim Penggerak PKK Pusat Ninup Tryanti Zudan. Alhamdulillah, beliau mengapresiasi dan meyakini bahwa rumah Dilan bisa jadi pilot project pelatihan dan pembinaan UMKM,” kata Irma.

Istri Sekot Kendari ini menambahkan, rumah dilan berfungsi sebagai sarana pelatihan dan pembinaan UMKM yang bisa diikuti masyarakat, anak sekolah, anak putus sekolah, dan difabel. “Rumah dilan juga menjadi sentra produksi UMKM masyarakat setempat,” pungkasnya. (ags/b)

  • Bagikan