Perdana, DT 1 Milik Bupati Bombana Mendarat di Masaloka

  • Bagikan
Kendaraan roda empat, Plat DT 1 K milik Bupati Bombana, menjadi mobil perdana yang mendarat di Masaloka

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemandangan berbeda terlihat di daratan Masaloka, Rabu, 27 Juli 2022. Tampak sebuah mobil dengan plat DT 1 K terlihat masuk di wilayah itu. Kehadiran mobil tersebut pun sontak mendapat perhatian sekaligus senyum semringah warga.

Pasalnya, mobil yang notabene kendaraan Bupati Tafdil sebagai kepala daerah di Bombana, menjadi mobil perdana yang masuk di wilayah Masaloka. Sudah puluhan tahun penduduk Masaloka tak pernah menyaksikan kendaraan roda dua memasuki wilayahnya.

Tak hanya menjadi kendaraan roda empat masuk di daratan Masaloka, namun juga menjadi kendaraan roda empat pertama yang menjajal kapal LCT mini yang baru diresmikan Bupati Tafdil.

“Alhamdulillah, sekarang kendaraan roda empat sudah bisa masuk di Masaloka menggunakan kapal LCT mini. Kendaraan roda empat perdana mendarat di Masaloka mobil DT 1,” ucap Tafdil.

Diakuinya, melalui kapal LCT mini yang memiliki kemampuan mengangkut kendaraan roda empat maupun alat berat ini, bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh warga. Menurutnya, melalui keberadaan kapal ini, tidak ada lagi istilah Masaloka itu jauh. (idh/adv)

  • Bagikan