Realisasi Penyaluran BLT Minyak Goreng di Kendari Capai 95 Persen

  • Bagikan
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir (kiri) menyerahkan BLT minyak goreng kepada perwakilan KPM di Kantor Pos Indonesia Cabang Sultra. (FOTO : AGUS SETIAWAN KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Pemerintah Kota Kendari telah menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng sejak 12 April lalu. Hingga kemarin, BLT sudah diterima oleh sebanyak 15.065 (95 persen) dari 15.909 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menjadi sasaran penerima bantuan di Kota Lulo. Hingga kemarin (26/04), masih terdapat 844 KPM yang belum menerima bantuan.

Kepala Dinas Sosial Kota Kendari, Abdul Rauf tak menampik jika masih ada masyarakat yang belum menerima bantuannya. Hal itu disebabkan KPM meninggal dunia dan beberapa diantara juga tidak diketahui keberadaanya. "Masih ada yang belum menerima," ujarnya, Kamis (28/04/2022).

Kendati demikian, pihaknya terus mengupayakan bantuan yang belum tersalur bisa terserap oleh masyarakat yang membutuhkan.

Oleh karena itu, saat ini seluruh pilar sosial mulai dari petugas pusat kesejahteraan sosial (Puskesos), pendamping, Ketua RT/RW dan pendamping terus melakukan pendataan dan menginformasikan kepada KPM untuk segera mengambil bantuannya di PT Kantor Pos Indonesia Cabang Sultra. "Masih terus didata," kata Abdul Rauf.

Sekedar informasi, besaran BLT minyak goreng yang diterima setiap KPM sebesar Rp 300 ribu. Bukan hanya BLT minyak goreng, dalam penyalurannya kali ini ini juga dirangkaikan pemberian bantuan sembako senilai Rp 200 ribu. (ags)

  • Bagikan