Fokus pada Tupoksi, Jangan Pusingkan yang Bukan Urusan

  • Bagikan
DINAS KOMINFO KABUPATEN KOLAKA TIMUR FOR KENDARI POS TETAP MELAYANI : Bupati Koltim, Abdul Azis (kiri) saat berinteraksi dengan para ASN di lingkup Pemkab, usai memimpin apel bersama, sebagai salah satu upaya pembinaan disiplin dan koordinasi dalam mendukung pencapaian pelaksanaan tugas pemerintah.
DINAS KOMINFO KABUPATEN KOLAKA TIMUR FOR KENDARI POS TETAP MELAYANI : Bupati Koltim, Abdul Azis (kiri) saat berinteraksi dengan para ASN di lingkup Pemkab, usai memimpin apel bersama, sebagai salah satu upaya pembinaan disiplin dan koordinasi dalam mendukung pencapaian pelaksanaan tugas pemerintah.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID- Pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) telah usai. Pasca cuti, Bupati Kolaka Timur (Koltim), Abdul Azis, kembali bekerja melaksanakan tugas-tugas pemerintahan di otoritanya. Iapun kembali menegaskan kepada seluruh jajaran birokrasi agar tidak menyurutkan kerja dan pelayanan mereka untuk seluruh masyarakat Koltim.

“Kita hadir untuk melayani, bukan sebaliknya. Tanamkan rasa cinta dalam diri kita untuk sepenuhnya melayani seluruh masyarakat, agar apa yang kita citacitakan selama ini untuk kesejahteraan daerah, bisa terwujud," tegasnya, kemarin.

Ia menyatakan, satunya niat, kata dan perbuatan, akan menciptakan irama pekerjaan yang sesuai dengan harapan.

“Jika tidak sejalan apa yang diniatkan, dikatakan dan dilaksanakan, itu akan menjadi beban buat diri sendiri dan masyarakat,” sambung Koltim-1 tersebut.

Sebagai Aparatur Sipil Negara, Azis mengingatkan jajarannya untuk terus fokus bekerja sesuai dengan tugas pokok serta fungsi (Tupoksi), tidak memikirkan atau memusingkan apa yang bukan urusannya. Ia mengaku akan terus melakukan pembinaan disiplin dan koordinasi dalam mendukung pencapaian pelaksanaan tugas pemerintahannya. (cok)

  • Bagikan