--Dorong Sinergi untuk Kemajuan Daerah
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup merespon cepat instruksi Presiden Prabowo. Pasca menghadiri Rapat Kordinasi Nasional (Rakornas) di Sentul International Convention Center (SICC), Yusup meminta jajarannya segera menyinkronkan arah kebijakan dengan pemerintah pusat.
Ia paham benar pentingnya sinergitas dalam mengoptimalkan program pembangunan. Makanya, Rakornas ini bertujuan menyelaraskan pemerintah daerah dalam mendukung program prioritas nasional. Kolaborasi lintas sektor harus diperkuat untuk mewujudkan efisiensi tata kelola pemerintahan dan kesiapan menghadapi tantangan nasional menuju Indonesia Emas 2045.
"Kami akan langsung mengadakan rapat koordinasi di Kendari untuk membahas secara rinci poinpoin yang disampaikan Bapak Presiden dan Wakil Presiden,” ungkap Yusup kemarin.
Arahan Presiden lanjutnya, bukan instruksi biasa. Namun ini adalah sebuah langkah konkret untuk mendorong pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Apalagi rakornas ini mengusung tema “Implementasi Asta Cita Menuju Indonesia 2024” yang menjadi program prioritas pemerintahan baru "Kami akan berusaha sebaik mungkin mengimplementasi di daerah,” ujarnya.
Yusup menekankan pentingnya kolaborasi dengan seluruh pemangku kepentingan. Terutama dalam mengoptimalkan program prioritas yang menargetkan peningkatan kualitas hidup masyarakat.
“Kami berharap sinergi dengan seluruh jajaran Forkopimda dan instansi terkait di Kendari dapat semakin kuat. Tujuan kami jelas, yaitu menyelaraskan langkah daerah dengan visi besar pemerintah pusat,” kata Yusup. (c/ags)