Tiga Mahasiswa UHO Ikut KDMI 2024

  • Bagikan
Mahasiswa UHO saat mengikuti KDMI 2024 di Surabaya.(DOK FH UHO FOR KENDARI POS)
Mahasiswa UHO saat mengikuti KDMI 2024 di Surabaya.(DOK FH UHO FOR KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Tiga mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) mengikuti Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) 2024 di Universitas Ciputra Surabaya, Jawa Timur. Kegiatan tersebut berlangsung sejak 17 hingga 19 Juli. Selanjutnya, sesi final dilaksanakan 20 Juli dan penutupan pada 21 Juli 2024 mendatang.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Hukum (FH) UHO, Lade Sirjon, S.H., LL.M., mengatakan bahwa tiga mahasiswanya adalah Anggun dari Jurusan Ilmu Hukum, Fakultas Hukum; Emy Aulia dari Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris FKIP; serta Al Fathir dari Jurusan Sastra Inggris FIB UHO. “Tiga mahasiswa tersebut akan mengikuti KDMI 2024 di Universitas Ciputra Surabaya, Jawa Timur,” ungkapnya.

Sirjon menjelaskan, bahwa mahasiswa FH UHO yang menjadi utusan UHO adalah angkatan 2021 tepatnya saat ini semester 6. “Dia terpilih setelah melalui seleksi tingkat UHO. Sebelumnya mahasiswa tersebut adalah peserta kompetisi debat bahasa Indonesia tahun lalu yang meraih juara 4 nasional,” jelasnya.

Ia juga menyebut, bahwa dari pihak fakultas tentu bangga, karena salah satu mahasiswa FH UHO bisa kembali mewakili UHO ditingkat nasional. “Harapan kami tentu Anggun dapat memperbaiki performa dalam kegiatan ini sehingga bisa mendapat hasil yg lebih baik dari tahun kemarin. Sebagai penanggung jawab bidang kegiatan kemahasiswaan saya berharap kali ini dia bisa meraih juara nasional,” ucapnya.

Selain itu, mahasiswa FH UHO lainnya diharapkan dapat termotivasi untuk mengikuti kegiatan atau ajang nasional baik itu dibidang akademik maupun non akademik. “Kami sangat mendukung bagi mahasiswa yang mau mengikuti lomba. Selain membanggakan kampus dan fakultas juga dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri mahasiswa tersebut,” tutup mahasiswa Program Doktor UMI Makassar ini. (win/b)

  • Bagikan