55 Maba Unsultra Terima KIP Aspirasi

  • Bagikan
Foto bersama usai kegiatan pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi mahasiswa baru, beberapa waktu lalu. (Ewin Endang Sahputri/Kendari Pos)
Foto bersama usai kegiatan pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi mahasiswa baru, beberapa waktu lalu. (Ewin Endang Sahputri/Kendari Pos)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Tahun ini, tercatat 1.011 mahasiswa baru (Maba) di Universitas Sulawesi Tenggara (Unsultra). Dari jumlah tersebut 55 orang dinyatakan lulus sebagai penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah jalur aspirasi.

"Tetapi jumlah itu hanya sementara karena masih ada jalur reguler. Mudah-mudahan bisa mencapai 100 orang," ujar Rektor Unsultra, Prof. Dr. Andi Bahrun, M.Sc. Agric., kemarin.

Ia menjelaskan, bahwa pihaknya juga sudah menyediakan asrama untuk mahasiswa penerima KIP. "Kita sudah sediakan asrama untuk kemudian mereka dibina disana " jelasnya.

Prof Andi Bahrun berharap, mahasiswa penerima KIP tersebut agar memanfaatkan beasiswanya dengan sebaik mungkin. Karena bantuan yang diberikan tersebut diperuntukkan untuk mereka yang berprestasi dan memiliki keterbatasan ekonomi. "Dengan adanya KIP itu, masyarakat yang memiliki keterbatasan ekonomi dapat melanjutkan pendidikan jenjang perguruan. Untuk itu, kita berpesan kepada mahasiswa agar mempergunakan dan memanfaatkan beasiswa yang telah diberikan dengan sebaik-baiknya demi menggapai cita-cita yang diimpikan,” harapnya.

Mantan Ketua Universitas Terbuka Kendari ini menambahkan bahwa pihaknya berharap kepada para mahasiswa yang menerima beasiswa KIP agar memanfaatkannya dengan baik untuk memperbaiki diri. "Karena tidak menutup kemungkinan mereka suatu saat nanti akan menjadi orang-orang yang sukses kedepannya," tandasnya. (win/b)

  • Bagikan