Lewati Medan Berat, Sri Lestari Sambangi Korban Longsor

  • Bagikan
BANTU WARGA : Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kendari, Hj Sri Lestari Sulkarnain (depan) harus melalui medan berat untuk bisa menyambangi korban musibah tanah longsor di Jalan Bunga Kolosua, Kendari Barat, kemarin.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Hujan yang terus mengguyur Kota Kendari sepekan terakhir ini mengakibatkan musibah tanah longsor di Jalan Bunga Kolosua, Kendari Barat, kemarin. Kejadian itu mengakibatkan rumah warga mengalami kerusakan. Total ada 3 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak.

Merespon musibah tersebut, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kendari, Hj. Sri Lestari Sulkarnain langsung bergegas ke lokasi kejadian. Meski harus melalui medan yang berat dan berbahaya, tak menyulutkan niat Sri Lestari untuk menyalurkan bantuan.

Sri Lestari menjelaskan, bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Kendari kepada masyarakat yang tertimpa musibah tanah longsor. Ia berharap bantuan yang disalurkan bisa meringankan beban masyarkat. "Mudah-mudahan bisa membantu," ujarnya.

Terkait kerusakan yang ditimbulkan akibat musibah yang terjadi, Sri berjanji akan meneruskannya ke Wali Kota Kendari untuk segera dilakukan intervensi. "Insya Allah Pemkot Kendari akan membantu," ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, korban musibah tanah longsor bernama Arief Bungu mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh pemerintah. Ia berharap, pemerintah bisa segera membantu masyarakat untuk perbaikan jalan yang mengalami longsor dan rumah warga yang terdampak. "Yang longsor jalannya dan menimpa rumah kami. Mudah-mudahan bisa segera diatasi," pungkasnya. (c/ags)

  • Bagikan

Exit mobile version