KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Bank Sultra terus berkembang dinamis dalam bingkai pembangunan daerah. Keberhasilan Bank Sultra itu tak lepas dari kontribusi media massa di Sultra. Media intens menyajikan pemberitaan tentang program dan kinerja Bank Sultra kepada nasabah dan masyarakat. Bank Sultra merawat komunikasi dengan media partner yang dikemas dalam buka puasa bersama, kemarin. Melalui program bertajuk Berbagi nikmat Ramadan (Berbinar), Bank Sultra menebar berkah ramadan.
Direktur Utama Bank Sultra, Abdul Latif mengatakan, bulan Ramadan tahun ini Bank Sultra memiliki program kerja bernama Berbinar. Salah satunya buka puasa bersama media partner. Acara ini untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Bank Sultra dengan seluruh insan media yang ada di Sultra.
"Kami sangat terbantu dengan publikasi yang disampaikan media kepada masyarakat. Terutama menginformasikan terkait produk dan layanan Bank Sultra.
Kami ucapkan terima kasih, semoga hubungan yang baik ini bisa terus terjalin dan terbina di masa mendatang," ujar Abdul Latif di kantor pusat Bank Sultra di Jalan Mayjend Sutoyo, Kelurahan Watu-Watu, Kecamatan Kendari Barat, Minggu (24/4), kemarin.
Selain menggelar buka puasa bersama, Bank Sultra melalui program Berbinar menyalurkan CSR Bidang Keagamaan untuk membantu pembangunan atau renovasi masjid dan Pondok Pesantren Tahfidz Quran. "Selain itu kami salurkan CSR dalam bentuk paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di 17 kabupaten/kota di Sultra," ungkap Dirut Abdul Latif.
Masih dalam program Berbinar, Bank Sultra telah menyaluran zakat mal pegawai kepada penyandang tuna netra. Total zakal mal yang terkumpul tahun ini sebesar Rp267 juta. Dana zakat yang terkumpul selain disalurkan bagi para penyandang tuna netra, juga disalurkan kepada masyarakat golongan penerima Zakat.
"Zakat mal tersebut kami salurkan kepada yang berhak menerima diseluruh wilayah Sultra melalui kantor-kantor cabang yang berada di 17 kabupaten dan kota," sebut Dirut Abdul Latif.
Selain itu, Bank Sultra juga memiliki program penyaluran CSR dibeberapa pesantren, hafidz Quran dan beberapa masjid. "Kita sadari bahwa masih banyak masjid-masjid yang belum tersentuh CSR Bank Sultra. Penyaluran CSR digilir setiap tahun dan berdasarkan masjid yang bener-benar urgen sesuai proposal yang masuk," jelas Dirut Abdul Latif.
Bank Sultra berkomitmen menyalurkan CSR secara merata dibeberapa kabupaten. CSR yang disalurkan minimal Rp150 juta. "Jika CSR perusahaan meningkat maka nominal penyaluran itu akan meningkat. Alhamdulillah, untuk tahun ini CSR perusahaan meningkat dari tahun sebelumnya," imbuh Dirut Abdul Latif.
Dalam program berbinar, Bank Sultra berbagi makanan buka puasa (iftar) gratis kepada masyarakat. Selanjutnya mengadakan kuis Bank Sultra Berbinar yang dapat diikuti masyarakat melalui medsos (Instagram) Bank Sultra.
Dalam menyemarakkan ramadan kali ini, internal Bank Sultra menyelenggarakan belajar dan lomba mengaji antar pegawai kantor pusat Bank Sultra. "Kami berharap, semoga program tersebut dapat menjadi amalan terbaik bagi kita semua khususnya Bank Sultra dan dapat bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan di seluruh wilayah Sultra," pungkas Dirut Bank Sultra, Abdul Latif. (m3/c)
Apresiasi Kontribusi Media, Menebar Berkah Melalui Berbinar