Burhanuddin “Pamer” Terobosan Program di Hari Pertama Kerja

  • Bagikan


-Launching Bus Sekolah Gratis dan Program Berani Bersih Wonuaku

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Bupati Bombana, Burhanuddin, memulai aktivitas kantor perdana setelah libur lebaran, Selasa (8/4/2025). Ditemani Ketua PKK Bombana, Hj. Fatmawati Kasim Marewa, Bupati Burhanuddin, yang juga mantan Pj Bupati Bombana, memimpin apel akbar dan halal bihalal bersama unsur Forkopimda, Kepala OPD, Camat, Lurah, Kepala Desa, seluruh ASN dan non-ASN, LSM, serta para pemerhati lingkungan.

Dalam kesempatan ini, Bupati Burhanuddin tidak hanya menyapa seluruh jajaran pemerintah daerah, tetapi juga memamerkan (baca: meluncurkan) terobosan dua program baru bagi daerah yang dipimpinnya.

Pada apel akbar perdana usai libur lebaran tersebut, Bupati Burhanuddin meluncurkan program Berani Bersih Wonuaku dan meresmikan bus sekolah gratis yang akan beroperasi di tiga zona, yakni Poleang, Kabaena, dan Rumbia.

Khusus bus sekolah gratis, menurutnya, program ini bertujuan, mempermudah akses pendidikan bagi siswa, terutama yang tinggal jauh dari sekolah.

"Adanya bus sekolah gratis ini, kami berharap dapat mempermudah akses pendidikan, meringankan beban ekonomi orang tua, serta mengurangi kemacetan dan risiko kecelakaan di jalan," harap Bupati Burhanuddin.

  • Bagikan