Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan

  • Bagikan
Korban pengeroyokan di Jalan Kijang, Kelurahan Wundumbatu, Kecamatan Poasia mendapat perawatan medis. Polisi akhirnya berhasil menangkap seorang tersangka dari pelaku pengeroyokan berinisial FB.

Dalam hasil interogasi, FB mengakui perbuatannya, termasuk membacok korban dengan golok sisir sebanyak satu kali di lengan kiri. Golok sisir yang digunakan dalam aksi tersebut diketahui milik temannya yang merupakan siswa SMKN 1 Kendari.

Saat ini, polisi masih melakukan pencarian terhadap barang bukti yang digunakan dalam aksi kekerasan tersebut. Selain itu, penyelidikan terus dilakukan untuk mengidentifikasi pelaku lain yang terlibat dalam kejadian ini.

Kepala Satuan Reskrim Polresta Kendari, AKP Nirwan Fakaubun menegaskan pihaknya akan terus mengusut kasus ini hingga seluruh pelaku tertangkap, dan barang bukti diamankan.

"Kami masih melakukan pengembangan untuk mengungkap pelaku lain, serta menemukan barang bukti yang digunakan dalam aksi pengeroyokan ini," ujar AKP Nirwan.

Kasus ini menjadi perhatian serius bagi aparat kepolisian, mengingat aksi kekerasan yang melibatkan remaja masih sering terjadi di Kota Kendari. "Kami mengimbau masyarakat khususnya para orang tua, untuk lebih mengawasi pergaulan anak-anak mereka agar tidak terlibat dalam tindakan kriminal. (c/abd)

  • Bagikan