Siswa SMAN 5 Kendari Peduli Lingkungan

  • Bagikan
Siswa SMAN 5 Kendari saat menggelar aksi bersih lingkungan. (Dok. SMAN 5 Kendari)
Siswa SMAN 5 Kendari saat menggelar aksi bersih lingkungan. (Dok. SMAN 5 Kendari)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Siswa dan guru SMA Negeri 5 Kendari menggelar aksi peduli lingkungan di sepanjang jalur Pasar Baruga dan Jalan Kapten Piere Tendean, Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga, beberapa waktu lalu. Kerja bakti ini dihadiri langsung Camat Baruga Sentosa, Lurah Baruga Burhanuddin, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Baruga, guru dan siswa/siswi SMAN 5 Kendari dan masyarakat sekitar.

Kepala SMAN 5 Kendari, Sofyan Masulili, menjelaskan bahwa aksi peduli lingkungan dilaksanakan guna menindaklanjuti Surat Edaran Dikbud Sultra terkait Gerakan Peduli Lingkungan. “Surat Edaran tersebut mengimbau kepada semua SMA/SMK se- Sultra untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial (kerja bakti) karena keadaan iklim sedang tidak bersahabat. Hujan terus, sehingga lingkungan perlu dibersihkan agar jangan terjadi banjir," ungkap Sofyan.

Ia pun berharap, melalui kerja bakti ini bisa memberikan nilai edukasi kepada peserta didik bahwa keberadaan mereka bermanfaat untuk masyarakat. "Kegiatan ini sangat penting dilakukan karena berdampak langsung pada lingkungan sekitar, seperti yang tadinya lingkungan ini kotor, kumuh jadi bersih, tadinya air di drainase tidak mengalir karena tersumbat oleh sampah kini menjadi lancar. Jadi masyarakat yang ada disekitar ini bisa menikmati hasil kerja bakti ini," terang Sofyan.

Pada kesempatan yang sama, Lurah Baruga Burhanuddin mengapresiasi kepedulian SMAN 5 Kendari terhadap kebersihan lingkungan. Menurutnya, aksi gerakan peduli lingkungan sangat positif untuk memastikan wilayah tetap bersih. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergitas lintas sektor dalam rangka memberikan inspirasi masyarakat sekitar agar bisa memelihara kebersihan lingkungan.

"Kami juga berharap kepada siswa yang berpartisipasi menjadi aksi ini sebagai pembangkit kesadaran untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan minimal di lingkungan rumah masing-masing. Apalagi situasi cuaca saat ini berpotensi terjadi hujan dengan intensitas tinggi. Oleh karena itu, drainase atau saluran air harus terjaga sehingga bencana banjir bisa kita antisipasi," kata Burhanuddin.

Ia menambahkan, pemilihan Jalur Pasar Baruga sebagai lokus gerakan aksi peduli lingkungan ini dikarenakan kawasan tersebut menjadi salah satu titik rawan banjir di Kota Kendari. "Karena sering terjadi penyumbatan drainase mengakibatkan genangan air dijalan raya. Oleh karena itu kami bersihkan melalui aksi peduli lingkungan ini," ucap Burhanuddin.

Senada, Camat Baruga, Sentosa, menyambut baik kepedulian siswa dan siswi SMAN 5 Kendari yang sudah terlibat dalam gerakan aksi peduli lingkungan ini. Menurut Sentosa, aksi peduli lingkungan ini selain untuk menjaga wilayah tetap bersih dan bebas banjir, juga menjadi momentum menyambut kedatangan Presiden Jokowi di Pasar Baruga pada 13 Mei 2024. "Kami bersatu untuk melaksanakan kerja bakti dalam rangkaian kedatangan kunjungan Presiden di Pasar Baruga," ungkapnya.

Sentosa berharap, gerakan aksi peduli lingkungan ini juga menjadi sebuat rutinitas agar wilayah selalu bersih dan terbebas dari musibah banjir yang bisa terjadi kapan dan dimana saja. (ags/b)

  • Bagikan