Legislator Muda Visioner, Terinspirasi dari Keluarga

  • Bagikan
Aksan Jaya Putra Legislator Inspiratif 2022 Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sultra

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Siapa yang tak kenal seorang Aksan Jaya Putra? Pria yang karib disapa AJP itu kian populer setelah mendapat amanah sebagai legislator Provinsi Sultra tahun 2019 silam. Apalagi baliho AJP dengan tagline "Kendari Bisa" bertebaran di jalan-jalan protokol.

Setiap profesi yang dilakoni AJP, selalu mentereng. Saat berbisnis, perusahaan konstruksi berbendera PT. Aksan Jaya Group yang ia pimpin memperkerjakan ratusan orang. Saat berkelindan di dunia bisnis, pria kelahiran Kendari 11 Agustus 1979 merasa pencapainnya belum maksimal. Ia merasa banyak masyarakat yang belum bisa ia bantu. Apalagi selalu mendengar keluh dan kesah warga yang belum dijawab pemerintah.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Organisasi Masyarakat (Ormas) Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Aksan Jaya Putra (kemeja) bersama sejumlah warga dalam gelaran bakti sosial. Bantuan tersebut diberikan kepada warga yang terdampak covid-19

Kondisi itu memanggil AJP untuk memperluas pengabdian. Pria 43 tahun itu memilih jalan politik agar bisa memperjuangkan aspirasi warga sehingga bisa didengar dan dijawab pemerintah. Keputusan AJP memilih jalur politik mendapat respon positif dari keluarga besar. Hal itu tidak lepas dari sisi lingkungan keluarga besarnya yang mayoritas seorang politisi. Ia terinspirasi dari Ayahnya, Surunuddin Dangga (Bupati Konawe Selatan) dan ibunya Nurlin Surunuddin (anggota DPRD Sultra Dapil Konawe Selatan dan Bombana).

Saat AJP memilih mengabdi di dunia politik, ia meniti jalan politik yakni atas dorongan mengabdi dan membantu menyelesaikan berbagai masalah yang menjadi aspirasi masyarakat. Langkah perdana maju pada pemilihan calon legislatif (Pilcaleg) Sultra Daerah Pemilihan (Dapil) Kota Kendari tahun 2019. Kala itu, Kendari dikenal sebagai Dapil "neraka". Alasannya, banyak politisi-politisi senior berpengalaman yang juga ikut bertarung. Dengan modal pemikiran ilmu pengetahuan yang kuat dan strategi politik yang canggih, AJP berhasil mendapat tempat di hati masyarakat. Bahkan dinobatkan sebagai peraih suara terbanyak Dapil Kendari dengan jumlah 13,943 suara.

Aksan Jaya Putra (kiri) bersama sang istri berlibur ke Korea Selatan. AJP merupakan sosok yang peduli terhadap keluarga

"Sebelum tampil pilcaleg tahun 2019, saya sudah mempersiapkan segala sesuatunya. Mulai dari ilmu pengetahuan, finansial, relasi dan aspek pendukung lainnya. Terjun di dunia politik ibarat bermain catur. Kunci keberhasilan terletak pada ketepatan dan kecerdikan dalam melangkah," kata Aksan Jaya Putra kepada Kendari Pos, (21/9).

  • Bagikan