Bersiap Gelar Rakortekrenbang dan Musrenbang Provinsi

  • Bagikan
Wakil Wali Kota Baubau, Wa Ode Hamsinah Bolu, bersama Pj Sekot, La Ode Fasikin, ketika memimpin langsung rapat persiapan sebagai tuan rumah Rakortekbang dan Musrenbang tingkat Provinsi Sultra

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kota Baubau akan menjadi tuan rumah rapat koordinasi teknis rencana pembangunan (Rakortekbang) dan Musrenbang tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Kegiatan tersebut nantinya akan berlangsung sejak tanggal 11-12 dan 14 April 2025. Sebagai tuan rumah, Pemerintah Kota (Pemkot) mulai memersiapkan penyambutan tamu yang akan mengikuti Musrenbang itu.

Wakil Wali Kota Baubau, Ir. Wa Ode Hamsinah Bolu, M.Sc., bersama Pj Sekretaris Kota (Sekot), La Ode Fasikin, S.Pi, M.Sc., memimpin langsung rapat tersebut, akhir pekan lalu. "Sebagai tuan rumah, sudah sepantasnya jika kita memersiapkan diri dengan baik. Kami berharap Kepala Bappeda Kota yang sepanjang karirnya sudah berpengalaman di Musrenbang dan lebih paham dengan tanggung jawab, agar bekerja maksimal," pinta Hamsinah Bolu, akhir pekan lalu.

Baubau-2 tersebut mengaku, ketika berinteraksi dengan gubernur, pihaknya menyampaikan jika Musrenbang wilayah kepulauan dipusatkan di Baubau. Karena mereka ingin Baubau menjadi motor penggerak Sulawesi Tenggara di kepulauan. "Gubernur sangat senang dan beliau sangat berpihak kepada kepulauan. Ada harapan besar sampai pada terwujudnya Kepulauan Buton. Tentu secara bertahap," pungkas Hamsinah Bolu. (c/lyn)

  • Bagikan

Exit mobile version