Kapolri Ganti Tujuh Kapolres di Sultra

  • Bagikan

Sementara itu, di Polres Kolaka Utara, AKBP Arif Irawan dimutasi sebagai Wadirlantas Polda Sultra. Posisi Kapolres Kolaka Utara kini diisi oleh AKBP Ritman Todoan Agung Gultom, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Gakkum Ditpolairud Polda Kepulauan Bangka Belitung.

Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi, juga mengalami mutasi dan kini bertugas di Korps Brimob Polri sebagai Wadansatlat. Jabatan Kapolres Konawe diisi oleh AKBP Noer Alam, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit II Subdit Sosial Kemasyarakatan Ditsosbud Baintelkam Polri.

Untuk Polres Wakatobi, AKBP Dodik Tatok Subiantoro dimutasi sebagai Wadir Polairud Polda Sultra, dan jabatan Kapolres Wakatobi kini dijabat oleh AKBP I Gusti Putu Adi Wirawan. Dia sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Regident Ditlantas Polda Sultra.

Terakhir, di Polres Buton Utara, AKBP Herman Setiadi dimutasi sebagai Wadir Samapta Polda Sultra. Posisi Kapolres Buton Utara kini diisi oleh AKBP Totok Budi Sanjoyo, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 3 Subdit II Dit Tipiter Bareskrim Polri.

  • Bagikan

Exit mobile version