Jaringan Listrik di Ereke Diperbaiki

  • Bagikan
Ilustrasi Jaringan Listrik

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemadaman listrik di Kecamatan Kulisusu, Kulisusu Utara dan kecamatan lainnya di Buton Utara (Butur) kerap terjadi belakangan ini. Warga resah, meski adanya pemberitahuan pemadaman dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) Baubau. Penyebabnya, perbaikan jaringan listrik jalan poros Ereke- Waode Buri.

Setelah melakukan kordinasi dengan pihak PLN Bau bau Merdin manajer Unit Layanan Pelanggan,

Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemkab Butur, Sahrun Akri mengaku telah berkoordinasi dengan pihak PLN untuk mengatasi persoalan pemadaman listrik akhir-akhir ini. Katanya, PLN memohon maaf atas ketidak nyamanan akibat seringnya pemadaman listrik di Butur.

Kedua, beberapa hari terakhir ini, PLN sementara melakukan perbaikan dan pergantian jaringan kabel dalam Ereke dan jaringan poros Waode Buri- Ereke. Sehingga terjadi pemadaman listrik.

Sebenarnya PLN telah selesai melakukan perbaikan pekan lalu, tetapi masih ada sebagian yang harus diperbaiki sehingga PLN berjanji akan diselesaikan segera. Harapannya di bulan suci Ramadhan tidak ada pemadaman listrik lagi. (ris)

  • Bagikan

Exit mobile version