Warga Tagih Janji Pemerintah soal Jalan Antero Hamra

  • Bagikan
Jalan antero hamra jalur dari Kantor Pajak ke The Park, yang sudah lama rusak hingga kini belum juga dapat perhatian dari pemerintah setempat, tak jarang lokasi tersebut juga sering digenangi air akibat curah hujan yang tinggi, Rabu (8/1).

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID-- Janji Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari untuk membenahi jalan rusak di kawasan Antero Hamra belum ditunaikan. Hingga saat ini, jalur dari kantor pajak menuju pusat perbelanjaan The Park tak kunjung diperbaiki. Padahal kondisi jalan berulang.

Manto warga Kadia mengaku resah dengan kondisi jalan di kawasan Antero Hamra. Pasalnya, jalur tersebut sudah bertahun-tahun belum tersentuh perbaikan.

“Rusak sekali ini jalan. Dari dua tahun lalu tidak pernah diperbaiki. Kalau tidak hati-hati lewat rawan kecelakaan. Karena banyak lobang,” ungkap Manto kemarin.

Senada, Madin warga Kadia lainnya mengungkapkan, kondisi jalan Antero Hamra Rusak berat dan kerap menyulitkan pengendara yang melintas terutama yang hendak The Park Mall Kendari.

Madin berharap, Jalan Antero Hamra bisa segera dibenahi agar nyaman dilintasi oleh masyarakat. “Semoga cepat diperbaiki,” ujarnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Kendari, Erlis Sadya Kencana berjanji akan membenahi Jalan Antero Hamra tahun 2025. Menurutnya, perbaikan jalan dikawasan tersebut sangat penting karena menjadi penopang Ruang Terbuka Publik (RTP) Kali Kadia.

Erlis tak menampik jika Jalan Antero Hamra saat ini mengalami kerusakan mulai dari depan PlazaInn Kendari sampai The Park Mall Kendari atau sepanjang dua kilometer.

“Tentu kita akan perbaiki. Ini (Jalan AnteroHamra) juga menjadi prioritas tahun 2025. Alokasinya lewat APBD,” ungkap Erlis.

Selain menopang RTP Kali Kadia, kondisi jalan yang baik dikawasan Antero Hamra diyakini bisa mendukung arus perekonomian lantaran kawasan tersebut merupakan kawasan bisnis perhotelan, ritel moderen hingga sekolah.

“Masyarakat sangat berharap jalan AnteroHamra segera dibenahi. Insyah Allah tahun ini kita tuntaskan,” pungkasnya. (b/ags)

  • Bagikan