Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Sultra ini menambahkan, apel bersama yang dilaksanakan di Kecamatan Baruga menjadi bukti nyata komitmen Pemkot Kendari dalam membangun sinergi dan kolaborasi untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi masyarakat. “Dengan melibatkan berbagai unsur, diharapkan penanganan sampah dan barikade di Kota Kendari dapat lebih efektif dan berkelanjutan,” ungkap Pj Wali Kota Parinringi.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Camat Baruga, Rahmat Yunus, mengatakan pentingnya pembersihan drainase dari sampah agar tidak menghambat aliran air, terutama di musim hujan. Ia juga mengimbau kepada pemerintah kelurahan di wilayahnya untuk menyampaikan kepada RT, RW, dan masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.
Selain itu agar masyarakat tidak melakukan kegiatan jual beli di atas trotoar atau di median jalan yang dapat mengganggu arus lalu lintas dan pembersihan drainase.
"Hal ini penting agar genangan air akibat sumbatan sampah di saluran drainase tidak terjadi dan ketertiban di lingkungan tetap terjaga," ujar Rahmat Yunus. (ags/b)