RS Jiwa Tingkatkan Layanan

  • Bagikan
Dr.dr.Putu Agustin Kusumawati, M.Kes Direktur RS Jiwa Sultra
Dr.dr.Putu Agustin Kusumawati, M.Kes Direktur RS Jiwa Sultra

--Menambah Dokter Spesialis dan Fasilitas Baru

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID- Manajemen Rumah Sakit (RS) Jiwa Provinsi Sultra berinovasi untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Direktur RS Jiwa Sultra, Dr.dr.Putu Agustin Kusumawati, M.Kes mengungkapkan berbagai langkah strategis yang telah dilakukan pada 2024 dan akan dilakukan pada tahun 2025. Salah satunya adalah menambah dokter spesialis di berbagai bidang, seperti spesialis konservasi gigi, penyakit dalam, dan penyakit saraf.

“Penambahan dokter spesialis ini sudah berjalan pada 2024 ini. Mereka melayani 2 kali dalam seminggu dan layanan ini terbuka baik untuk pasien umum maupun pasien rujukan online melalui BPJS. Ini adalah langkah konkret kami untuk memenuhi kebutu han masyarakat," ujar dr.Putu Agustin kepada Kendari Pos, Kamis (26/12/2024).

la mengungkapkan pada 2025, pihaknya akan mendatangkan dokter spesialis anak yang tengah menyelesai kan pendidikan. Diharapkan dapat membuka layanan khusus untuk anak-anak, termasuk pelayanan rehabilitasi medik yang lebih komprehensif.

Manajemen RS Jiwa Sultra juga be rencana mengembangkan layanan rehabilitasi pasien Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif lain (Napza). Menurut dr.Putu Agustin, tahun depan akan dibangun fasilitas rawat jalan untuk rehabilitasi ini.

"Setelah rawat jalan berjalan, kita akan melanjutkan dengan pembangunan fasilitas rawat inap tergantung kesiapan gedungnya. Bahkan kita akan buka pula layanan khusus rehabilitasi pasien Napza. rencananya gedungnya akan kita fokus ditahun 2025. Sebab pelayanan Napza bagi RS Jiwa seluruh Indonesia menjadi hal penting dan harus ada," jelas dr.Putu Agustin.

Pengembangan ini sejalan dengan rencana besar untuk menjadikan RS Jiwa Sultra sebagai rumah sakit umum dengan layanan unggulan jiwa, mengikuti peraturan baru dari Kementerian Kesehatan yang akan menghapus konsep rumah sakit khusus.

Selain fokus pada layanan kesehatan mental, manajemen RS Jiwa Sultra juga memprioritaskan perbaikan dan pengadaan fasilitas radiologi. Saat ini, ruang radiologi sedang dalam tahap perbaikan, dengan rencana pengusulan alat X-ray baru.

Langkah itu diharapkan dapat mendukung diagnosa yang lebih akurat, mempercepat proses pengobatan, dan meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit. "Jika alat lama masih memungkinkan diperbaiki, kami akan gunakan sembari menunggu pengadaan alat baru," kata dr.Putu Agustin.

Dengan berbagai upaya pengembangan ini, manajemen RS Jiwa Sultra optimistis dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan menyeluruh bagi masyarakat Sultra. "Mudah-mudahan semua rencana ini berjalan sesuai target. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan demi kesehatan masyarakat," tutup dr. Putu Agustin. (rah/b)

  • Bagikan

Exit mobile version