KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID- SMAN 4 Kendari berkesempatan menjadi tuan rumah program edukasi “BPK Goes to School” yang diselenggarakan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia pada Jumat, 29 November. Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi para pelajar untuk memahami tugas dan fungsi BPK dalam pengelolaan keuangan negara secara transparan dan akuntabel.
Kepala SMAN 4 Kendari, Liyu, menyambut baik program ini dan mengapresiasi langkah BPK yang berinisiatif memberikan edukasi langsung kepada pelajar. “Kami sangat mendukung kegiatan ini karena memberikan wawasan berharga bagi siswa kami. Ini akan membantu mereka memahami pentingnya pengelolaan keuangan negara yang transparan dan akuntabel,” ujarnya.
Kegiatan ini diikuti oleh ratusan pelajar yang tampak antusias mengikuti setiap sesi. Mereka aktif bertanya dalam sesi tanya jawab setelah pemaparan materi. Topik yang dibahas mencakup pentingnya integritas, independensi, dan profesionalisme dalam pengelolaan keuangan negara. Para pelajar SMAN 4 Kendari menunjukkan minat besar untuk memahami peran BPK dalam memastikan transparansi di sektor publik.
Kepala Sub Bagian Hukum BPK Sultra, Agus Adi Priyatno, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari pendidikan karakter untuk generasi muda. “Kami ingin mendorong kesadaran siswa tentang pentingnya transparansi dan akuntabilitas. Ini adalah langkah penting untuk mendukung visi Indonesia Emas 2024,” jelasnya.
Menurut Agus, melibatkan pelajar dalam memahami pengelolaan keuangan negara akan menciptakan generasi penerus yang lebih bertanggung jawab. Ketua Panitia BPK Goes to School, Agtasya Dwinta Putri, menambahkan bahwa program ini bertujuan memperkenalkan nilai-nilai utama BPK. “Kami ingin siswa tidak hanya mengenal tugas BPK, tetapi juga terinspirasi untuk terus belajar dan berkontribusi dalam pembangunan bangsa,” kata Agtasya.
Ia berharap pelajar SMAN 4 Kendari dapat menjadi agen perubahan di masa depan. “Kami percaya bahwa siswa-siswi ini adalah pemimpin masa depan. Dengan memahami peran BPK sejak dini, mereka diharapkan dapat membawa perubahan positif dan menjadi garda terdepan dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berintegritas,” harap Agtasya.
Pada penutupan acara, BPK Sultra menyerahkan plakat penghargaan kepada SMAN 4 Kendari sebagai simbol apresiasi dan kerja sama. Plakat tersebut diserahkan langsung oleh Agus Adi Priyatno kepada Liyu. Dengan suksesnya acara ini, SMAN 4 Kendari membuktikan komitmennya sebagai sekolah yang mendukung pendidikan karakter dan transparansi di kalangan pelajar. (m2/b)