Pelantikan Pimpinan Definitif DPRD Tunggu Restu Gubernur

  • Bagikan
Sekwan DPRD Mubar Abdul Razilu Kaaka. (IST)
Sekwan DPRD Mubar Abdul Razilu Kaaka. (IST)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Sekretriat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muna Barat (Mubar) mulai melakukan persiapan pelantikan pimpinan definitif DPRD Mubar. Hal itu seiring dengan telah dilakukannya rapat paripurna pengusulan tiga pimpinan definitif DPRD Mubar. Masing-masing yaitu La Ode Rafiudin dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai ketua DPRD Mubar, La Ode Aca dari Partai Golongan Karya (Golkar) sebagai Wakil Ketua I DPRD Mubar dan La Ode Amin dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai wakil ketua II DPRD Mubar. Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Mubar Abdul Razilu Kaaka mengatakan tiga nama calon pimpinan definitif DPRD Mubar itu sebelumnya telah dibuatkan Surat Keputusan (SK) oleh partainya masing - masing sebagai calon pimpinan DPRD Mubar.

Dari SK partai tersebut pihaknya menindak lanjutinya dengan merampungkan semua berkas persyaratan untuk diusulkan sebagai pimpinan definitif DPRD Mubar. Seluruh kelengkapan administrasi tersebut telah ditandatangani oleh pimpinan sementara DPRD Mubar, La Ode Rafiudin dan telah diajukan ke Pemerintah Provinsi (Pemrov) Sultra.

“Sekretariat DPRD mengusulkan melalui Pj Bupati Mubar La Ode Butolo dan bersurat ke Pj Gubernur Andap Budhi Revianto untuk menyetujui penandatanganan permohonan pelantikan pimpinan defenitif. Informasinya SK pimpinan definitif itu sudah ada dan sudah di meja Pj Gubernur. Kalau SK itu sudah ditandatangani dan kami terima maka kita segera proses untuk pelantikan,” kata Abdul Razilu Kaaka.

Ia, menambahkan, saat ini DPRD Mubar dipimpin oleh dua pimpinan sementara yaitu La Ode Rafiudin dari PDIP dan La Ode Aca dari Golkar. Namun untuk unsur pimpinan definitif nantinya ada tiga orang yaitu Ketua DPRD La Ode Rafiudin, Wakil Ketua I, La Ode Aca dan Wakil Ketua II, La Ode Amin. “PDIP sebagai peraih kursi terbanyak menujuk La Ode Rafiudin, Golkar menujuk La Ode Aca dan PKB menujuk La Ode Amin,” pungkasnya. (ahi/b)

  • Bagikan