KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Pejabat (Pj) Gubernur Sultra Andap Budhi Revianto menggelar kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Muna. Dalam lawatanya di Bumi Sowite, ia memberikan arahan agar aparatur sipil negara (ASN) menjaga netralitas pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Muna.
Selain itu, Andap mengeksplorasi destinasi wisata unggulan yakni Danau Napabale. Eksplorasi destinasi tersebut didampingi langsung oleh Pejabat sementara (PJs) Bupati Muna, Yuni Nurmalawati dan para kepala organisasi daerah (OPD) Muna.
Dalam kunjungan itu, Andap mengaku kagum dengan keindahan Danau Napabale yang mirip dengan destinasi wisata di Pulau Raja Ampat. Selain itu, terdapat terowongan yang dapat dilalui para pengunjung ketika air surut. Pada kesempatan itu, rombongan Pj Gubernur juga menyusuri Danau Napabale menggunakan perahu menuju spot-spot unggulan.
“Saya melihat suasana Danau Napabale sangat luar biasa. Satu kata untuk destinasi wisaya ini, mengagumkan. Dengan keindahannya terowongan alami bebatuan yang dapat membuat pengunjung terpesona akan keindahannya,” katanya, Rabu (16/10).
Ia berharap, destinasi wisata Danau Napabale ini dapat menarik wisatawan baik dari wisatawan domestik maupun mancanegara. Pemprov akan mendukung destinasi wisata yang ada di Muna.
“Kita akan melihat infrastruktur, saya akan menugaskan Dinas Pariwisata agar berkoordinasi dengan Pjs Bupati Muna. Kemudian, akan kita identifikasi hal-hal yang bisa mendukung destinasi wisata yang ada di Muna. Karena semua akan saling berkaitan, baik konektivitas maupun infrastrukturnya. Terpenting adalah kesiapan dari masyarakat sekitar destinasi wisatanya,” pungkasnya. (deh/b)