--Rektor Prof Zamrun: Ajang Bertukar Kreativitas dan Inovasi
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Event berskala nasional itu bakal digelar pada tanggal 23 hingga 25 Oktober 2024. Sekira 3.000-an mahasiswa, dosen pendamping, pimpinan perguruan tinggi yang diwakili wakil rektor III dari seluruh Indonesia akan hadir dalam KMI Expo XV 2024 ini.
Kepercayaan menyelenggarakan KMI Expo XV dari Kemendikbudristek itu menjadi prestasi bergengsi bagi UHO. Untuk menjadi tuan rumah event prestisius itu, bukan perkara mudah. UHO harus menerjang tantangan dan bersaing dengan universitas lainnya seperti perguruan tinggi dari Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, Lampung, Mataram, dan Malang.
Rektor Prof. Zamrun menjelaskan penunjukan UHO sebagai tuan rumah tidak terjadi secara otomatis, tetapi melalui proses seleksi yang ketat oleh Kemendikbudristek. “Menjadi tuan rumah KMI Expo itu bukan penunjukan langsung, tetapi melalui seleksi ketat. Banyak universitas yang mengajukan usulan menjadi tuan rumah. Alhamdulillah, UHO terpilih setelah tim dari Kemendikbudristek turun untuk melihat kesiapan kami,” ujar Rektor Prof. Zamrun diruang kerjanya, Senin (7/10/2024).
Tim Kemendikbudristek turun untuk meninjau dari berbagai aspek, termasuk infrastruktur dan komitmen dari pimpinan universitas. Selain itu, calon tuan rumah harus memiliki prestasi yang diraih sebelumnya. UHO berhasil menerjang tantangan itu. Pada KMI Expo sebelumnya, UHO meraih prestasi sehingga itu menjadi indikator penilaian Kemendikbudristek bahwa aspek kewirausahaan di UHO dan Sultra sangat baik.
“Dan kegiatan kemahasiswaannya dinilai bagus. Jadi ada kriteria-kriteria yang ditentukan oleh Kemendikbudristek. UHO sebagai tuan rumah KMI Expo 2024 bukan penunjukkan langsung, tetapi dipilih dari beberapa universitas yang mengusulkan menjadi tuan rumah,” jelas Rektor Prof.Zamrun.
KMI Expo sendiri merupakan salah satu dari beberapa kegiatan besar mahasiswa tingkat nasional selain Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas), Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas), Pekan Seni dan Kreativitas Mahasiswa Nasional (Peksiminas) dan Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional (MTQMN).
Sejak April 2024, UHO telah mempersiapkan diri menjadi tuan rumah, termasuk persentase kesiapan. Bahkan, telah divisitasi oleh Tim Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kemendikbudristek, barubaru ini.
Panitia KMI Expo 2024 telah melakukan berbagai persiapan matang. “Kami telah berkoordinasi dengan panitia pusat dan membenahi infrastruktur yang ada di sini untuk menunjang pelaksanaan KMI Expo. Alhamdulillah, sekitar 90 persen persiapan sudah selesai,” tutur Rektor Prof. Zamrun.
KMI Expo merupakan ajang besar yang mempertemukan para mahasiswa dari seluruh Indonesia yang memiliki ide-ide kreatif dan inovatif di bidang kewirausahaan. Ajang ini diikuti Perguruan Tinggi Negeri/Swast (PTN/PTS), yang telah lolos seleksi program kewirausahaan mahasiswa.
Selain mempersiapkan venue dan infrastruktur, UHO juga telah menyiapkan fasilitas akomodasi bagi para peserta. “Kami sudah bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam hal ini untuk mendukung kelancaran acara ini,” imbuh Rektor Prof. Zamrun.
Menjadi tuan rumah KMI Expo tidak hanya memberikan kesempatan bagi UHO untuk unjuk inovasi dan kreativitas mahasiswanya di pentas nasional tetapi juga menjadi kontribusi UHO dalam mengenalkan potensi Provinsi Sultra, inovasi dan kreativitas anak bangsa yang ada di UHO.
“Acara ini memberikan peluang besar untuk memperkenalkan Sultra kepada seluruh masyarakat Indonesia. Selain itu, ini juga menjadi kesempatan bagi mahasiswa untuk bertukar pikiran dan ide serta ajang bertukar kreativitas dan inovasi,” kata Rektor Prof. Zamrun. (agr/din)