Kunjungi Pasar Tradisional, Siap Tuntaskan Keluhan

  • Bagikan
BENAHI PASAR : Calon Bupati Kolaka nomor urut 2, Muhammad Jayadin (kanan) saat melakukan blusukan di Pasar Bokeo Laduma atau Pasar Baru di Kelurahan DawiDawi, kemarin. (ZULFADLY NUR/KENDARI POS)
BENAHI PASAR : Calon Bupati Kolaka nomor urut 2, Muhammad Jayadin (kanan) saat melakukan blusukan di Pasar Bokeo Laduma atau Pasar Baru di Kelurahan DawiDawi, kemarin. (ZULFADLY NUR/KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Masa kampanye dimanfaatkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Kolaka nomor urut 2, Muhammad Jayadin serta Deni Germanto Lisan untuk melakukan kunjungan ke pasar tradisional. Pasangan berakronim JADI itu blusukan pada Pasar Bokeo Laduma di Kelurahan Dawi-Dawi, Kecamatan Pomalaa, Kamis (3/10).

Di tengah padatnya pengunjung, Jayadin dan Deni tetap berusaha mendatangi satu per satu pedagang untuk mendengarkan keluhan dan keinginannya. Tak hanya itu, pasangan nomor urut 2 itu juga terlihat berdiskusi dengan pengelola dan pengunjung pasar.

“Kami sudah mendengarkan semua keluhan para pedagang, pengunjung dan pengelola pasar. Sehingga kami sudah tahu apa yang harus kami lakukan untuk memajukan Pasar Baru Dawi-Dawi ini jika nanti kami menjadi bupati dan wakil bupati Kolaka,” kata Muhammad Jayadin.

Mantan Wakil Bupati Kolaka dua periode tersebut menambahkan, ia bersama pasangannya Deni Germanto akan memperbaiki infrastruktur di Pasar Dawi-Dawi. Ia berjanji, di masa pemerintahannya nanti akan menjadikan Pasar DawiDawi terlihat lebih indah dan nyaman.

“Jalannya akan kami usahakan tidak ada lagi yang becek saat hujan. Semuanya akan kami tata agar terlihat lebih cantik. Sehingga, pedagang dan pengunjung juga akan merasa lebih nyaman saat beraktivitas di pasar ini,” janji Jayadin.

Menurut Jayadin, pasar mempunyai peran penting dalam perputaran ekonomi di suatu daerah. Olehnya itu, JADI mempunyai program khusus terkait kemajuan pasar.

“Tema yang kami usung adalah harmoni membangun Kolaka. Salah satu misinya yaitu harmoni infrastruktur yang diantara programnya ada parade atau pasar raya modern,” bebernya disambut tepuk tangan dan teriakan dukungan untuk JADI dari para warga pasar. (c/fad)

  • Bagikan

Exit mobile version