Kadis Koperasi dan UMKM Sultra Tutup Pelatihan Koperasi Angkatan VII

  • Bagikan

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID—Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Tenggara (Sultra) usai menggelar Pelatihan Pengawasan, Pemeriksaan dan Penilaian, Kesehatan Koperasi se-Sultra Angkatan VII di salah satu hotel di Kendari.

Pelatihan ditutup oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sultra yang diwakili Plh Kabid.pengawasan dan pemeriksaan Amlin Gunawas SE.,MSi, Kamis (26/9)

Dalam sambutannya Amlin mengurai bahwa pemeriksaan kesehatan koperasi merupakan bagian dari mekanisme pengawasan terhadap koperasi. Pemeriksaan menjadi elemen penting karena dapat memberikan gambaran tentang kondisi koperasi yang menjadi objek pengawasan dalam kurun waktu tertentu.

" Dari sini kita bisa menilai bahwa koperasi tersebut masuk dalam kategori sehat, cukup sehat,dalam pengawasan dan dalam pengawasan khusus. Dan pada akhirnya kita bisa mendapatkan data bahwa sekian koperasi yang sehat dan lainnya," tukas Amlin.

Amlin juga menyebut bahwa program pelatihan serupa akan terus dilaksanakan mengingat masih banyak koperasi yang belum 'sehat'.

" Tahun depan akan dilaksanakan pelatihan serupa dengan peserta berbeda. Harapannya agar lebih banyak peserta agar yang mengetahui tentang mekanisme yang benar dalam berkoperasi," tandasnya.

Sementara itu saat membuka kegiatan pelatihan pada Kamis (24/9) lalu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sultra, Dr. La Ode Muhammad Shalihin, menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan pengawasan, penilaian koperasi ini dilakukan untuk mengetahui dan melihat sejauh mana pelaksanaan dan pengetahuan pengawas, pengurus tentang koperasi yang sehat

” Sebab sejauh inii ada sekitar 4100 koperasi Sultra namun yang aktif hanya setengahnya dan ada sekitar 650 an yang melapor telah melaksanakan RAT, hal inilah yang memicu kami terus melakukan pendampingan dan peningkatan SDM pengelola agar mereka bisa dan mampu mengelola koperasi dengan sehat.” papar Kadis Koperasi Dr La Ode Shalihin

Kegiatan ini menghadirkan pemateri handal dibilang perkoperasian diantaranya ada. Dr. Tuti Dharmawati, SE, M.SI, AK. QIA, CA, CRMP, CMA, CAPF, CAPM, ACPA, CTT, Muhammad Hasan, SH.,MH, Prof. Dr.H. Ishak Awaluddin, SE.,M.Si.A,

Pelatihan ini berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 24-26 September 2024.diikuti 36 peserta dari berbagai jenis koperasi di Sultra. (ary/kp)

  • Bagikan