KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Asrun Lio kini berada dipuncak karier sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS). Dipundaknya tersemat tugas dan jabatan sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi Sultra. Sukses Asrun Lio itu tak lepas dari dukungan sang istri, Hj.Wa Ode Munanah. Wanita hebat itu sangat berkontribusi dalam mendukung perjalanan karier sang suami, Asrun Lio.
Dengan sederet peran dan tanggung jawab yang tersemat di pundaknya, Wa Ode Munanah Asrun Lio tampil menjadi sosok wanita tangguh dalam mengemban berbagai amanah. Di tengah perannya sebagai ibu rumah tangga, Wa Ode Munanah Asrun Lio juga menunaikan tugas-tugas lainnya dalam interaksi dan organisasi sosial seperti Ketua TP PKK Provinsi Sultra, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sultra, Ketua Dekranasda Sultra, Bunda PAUD Sultra, dan Bunda Literasi.
Ketua TP PKK Sultra Wa Ode Munanah Asrun Lio, menuturkan peran seorang istri sangat penting dalam menunjang kesuksesan suami. Ia meyakini tanpa dukungan penuh dari pasangan, seorang laki-laki tidak akan mencapai puncak kesuksesan. “Laki-laki tak akan sukses bila tak ada perempuan hebat yang bisa mendampingi mereka,” ujarnya, Selasa (20/8/2024).
Sebagai seorang ibu, Wa Ode Munanah menekankan pentingnya komunikasi dalam keluarga. Kedua anaknya telah beranjak dewasa dan memiliki kesibukan masing-masing, namun komunikasi di antara mereka tetap terjaga. Salah satunya melalui Grup WhatsApp khusus. Aplikasi pesan itu menjadi sarana diskusi dan saling berbagi informasi bagi Wa Ode Munanah dan keluarga.
Wa Ode Munanah juga menerapkan prinsip keterbukaan dalam keluarga. Sejak anak-anaknya masih kecil, ia membiasakan bersikap terbuka dan mengemukakan pendapat mereka. “Kritik atau saran dari anak-anak kami sangat berharga dalam menjaga keharmonisan dan kebersamaan keluarga,” tuturnya.
Ketua Dekranasda Sultra itu menunjukkan peran seorang istri yang selalu sigap dan peduli terhadap suami, Asrun Lio. Ketika ia sibuk dengan berbagai kegiatan, tak jarang anak-anaknya mengambil alih tanggung jawab untuk memperhatikan penampilan sang ayah, khususnya dalam hal pakaian. “Karena ini sudah kita biasakan, sehingga nanti saat mereka juga menjadi ibu maka sudah terbiasa dengan pekerjaan-pekerjaan itu,” jelasnya.
Bagi Wa Ode Munanah Asrun Lio, mengurus keluarga adalah prioritas utama, meski sangat sibuk dengan kegiatannya di luar rumah. Menurutnya, keseimbangan antara pekerjaan dan keluarga adalah kunci utama untuk meraih kesuksesan di segala bidang. “Sesibuk apapun kita, mengurus keluarga harus lebih utama, karena itu akan mempengaruhi aktivitas di luar kita,” ungkapnya.
Bunda PAUD Sultra itu meyakini hubungan yang baik antara suami dan istri akan berdampak positif terhadap semangat kerja dan kebahagiaan dalam rumah tangga. Ia selalu mengingatkan para ibu PKK untuk meminta izin kepada suami saat hendak keluar rumah, sebagai bentuk penghormatan dan menjaga komunikasi yang baik. “Saya yakin kalau hubungan itu baik maka semangat kerja juga akan baik pula,” imbunya.
Wanita kelahiran Kaledupa, Kabupaten Wakatobi itu telah membuktikan bahwa peran seorang istri bukan hanya sebagai pendamping, tetapi juga sebagai penopang utama dalam mencapai kesuksesan keluarga. Dedikasi dan ketulusan Wa Ode Munanah dalam mendukung tugas-tugas sang suami, Asrun Lio patut menjadi teladan bagi wanita-wanita di Sultra.
Peran-pran yang ditunaikan Wa Ode Munanah menunjukkan bahwa perempuan memiliki peran vital dalam menciptakan keluarga harmonis dan sukses. Ia adalah contoh nyata dari perempuan hebat yang mampu memberikan pengaruh positif, tidak hanya bagi suaminya, tetapi juga bagi lingkungan sekitarnya. (rah/b)