Kerja Cerdas “Pak Dokter”

  • Bagikan
Dr. dr. I Putu Sudayasa, MKes. (IST)
Dr. dr. I Putu Sudayasa, MKes. (IST)

-- Tingkatkan Mutu Pendidikan, Bermitra dengan MSU Malaysia

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID- Jalan Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo (FK UHO) menuju akreditasi unggul on the track. Satu persatu indikator yang persyaratan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) terus dipenuhi. Beragam gebrakan dan transformasi dalam menggenjot standarisasi dan mutu pendidikan terbilang efektif. Kini, dua dari empat program studi (prodi) FK UHO telah naik level dan terakreditasi Baik Sekali.

Pencapaian ini tak lepas kerja cerdas Dekan FK UHO Dr dr I Putu Sudayasa M.Kes dalam menggenjot standarisasi dan kualitas pendidikan. Sebagai nahkoda, alumnus fakultas kedokteran Universitas Udayana ini mampu mewujudkan misi dan visi universitas dan fakultas. Tidak hanya menambah fasilitas dan kapasitas dosen pengajar, I Putu Sudayasa turut menjalin kerja sama lembaga ternama dan universitas berlabel internasional.

Dekan FK UHO Dr. dr. I Putu Sudayasa M.Kes mengatakan akan terus berupaya mewujudkan misi dan misi FK UHO yang unggul dalam pengembangan ilmu kedokteran dan keperawatan berbasis wilayah pesisir. Atas dasar itulah, pihaknya terus memperkuat kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi. Salah satunya Management and Science University (MSU) Malaysia.

Di sisi lain, FK UHO ikut mencanangkan Zona Integritas guna meningkatkan transparansi dan efisiensi. Pencanangan Zona Integritas bertujuan menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang unggul.

“Kami terus berinovasi dengan memperbaiki suasana kelas yang lebih interaktif dan mendukung pembelajaran melalui media digital, seperti website dan media sosial. Dukungan sarana dan prasarana yang memadai sangat penting di era digital ini. Kami yakin hal ini akan meningkatkan keunggulan fakultas serta universitas," ujarnya.

Visi FK UHO lanjutnya, adalah menjadi fakultas unggul dalam pengembangan ilmu kedokteran dan keperawatan berbasis wilayah pesisir, dengan tetap memperhatikan kebutuhan di daerah pedesaan. Untuk itulah, FK UHO berkomitmen mencetak lulusan terbaik, kompeten dan unggul di bidang kedokteran.

Dalam rangka meningkatkan kualitas mahasiswa, FK UHO rutin melakukan pembinaan untuk mempersiapkan diri menghadapi berbagai kompetisi, baik di tingkat nasional maupun internasional.

“Target kami adalah mempersiapkan mahasiswa agar siap berkompetisi di level internasional maupun regional. Saat ini, kami sedang mempersiapkan mahasiswa untuk mengikuti Regional Medical Olympiad (RMO) di Surabaya pada September 2024," tambahnya.

Tridharma perguruan tinggi lanjutnya, mencakup pendidikan, pengajaran, pengabdian dan penelitian menjadi fokus utama FK UHO. Universitas selalu memberikan peluang kepada dosen untuk mengajukan proposal penelitian dan pengabdian yang akan diseleksi secara internal. "Kami mendorong dosen untuk terus berkarya dan melakukan penelitian sesuai dengan kompetensinya, baik dalam skala lokal di UHO maupun skala nasional," jelas Dr. I Putu.

Untuk mendukung visi Rektor UHO, Prof. Dr. Muhammad Zamrun Firihu, S.Si., M.Si., M.Sc., yang ingin menjadikan UHO sebagai universitas berstandar global, FK UHO aktif menjalin kerja sama internasional. Salah satunya dengan MSU Malaysia.

“Kerja sama internasional dengan MSU Malaysia sudah terjalin. Kami akan segera mengimplementasikan program pembelajaran, penelitian dan pengabdian bersama mereka," ungkapnya.

Saat ini, FK UHO memiliki empat prodi. Mulai Pendidikan Dokter, Profesi Dokter, Keperawatan, dan Profesi Ners. Keempat program studi tersebut telah terakreditasi dengan predikat "Baik Sekali" dan "Baik”.

“Tahun depan, kami akan membentuk tim untuk persiapan reakreditasi. Kami berharap hasilnya nanti bisa mencapai predikat unggul," tuturnya.

Saat ini, FK UHO memiliki 566 mahasiswa di prodi S1 kedokteran,293 mahasiswa profesi dokter dan 98 mahasiswa S1 keperawatan. Untuk proses pembelajaran, FK UHO didukung 48 dosen ditambah 50 dosen praktisi. Hingga kini, FK UHO telah meluluskan sekitar 800 alumni yang sebagian besar langsung terserap di dunia kerja.

"Dengan SDM yang kami miliki, FK UHO berhasil menciptakan SDM unggul di bidang kedokteran," tutupnya. (b/win)

  • Bagikan