-- Gerakan Pembagian Bendera Diluncurkan
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Perayaan hari merdeka tahun ini terbilang istimewa. Tidak hanya menggelar event tahunan semarak Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) turut membagi-bagikan ribuan bendera merah putih ukuran besar dan kecil. Pemerintah ingin Agustus ini menjadi momentum menggalang semangat nasionalisme.
Jumat (9/8), gerakan bagi-bagi bendera merah putih secara simbolik resmi diluncurkan. Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemprov) menghadiri launching pembagian bendera di pelataran kantor Sekretariat Provinsi (Setprov) Sultra. Tahun ini, pemerintah telah menyiapkan 36 ribu bendera untuk dibagikan ke masyarakat.
Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sultra Asrun Lio mengatakan gerakan pembagian bendera diikuti seluruh ASN lingkup Pemprov baik Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Nantinya, 15 ribu ASN Pemprov akan membagikan bendera di seluruh penjuru Bumi Anoa.
"Gerakan ini merupakan simbol semangat kemerdekaan dan persatuan. Dengan penuh semangat, saya mengajak seluruh ASN untuk memeriahkan peringatan HUT RI ke-79 di lingkungan masing-masing. Dari 36 ribu bendera, ada 24 ribu berukuran besar dan 12 ribu berukuran kecil,"kata Asrun Lio saat melaunching gerakan pembagian bendera kemarin.
Sebagai puncak acara, mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sultra menyerahkan bendera secara simbolis kepada perwakilan Paskibra Provinsi Sultra 2024, disertai dengan pemotongan pita yang menandai dimulainya gerakan ini.
Peluncuran gerakan pembagian bendera turut dirangkaikan dengan pembukaan lomba semarak kemerdekaan antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sultra. Sebelum dibuka, Sekprov mengajak ASN senam bersama. Lomba semarak kemerdekaan juga diikuti para pimpinan OPD meliputi lomba lari karung hingga makan kerupuk. Jenderal ASN ini berharap kegiatan ini bisa dijadi momentum memupuk rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar seluruh OPD lingkup Sultra. "Semangat kemerdekaan ini tentu harus selalu kita pupuk agar terus menumbuhkan semangat nasionalime kita dan juga bentuk silaturahmi kita antar OPD," ujarnya. (c/rah)