Dukungan Partai Besar, Pembuka Jalan Kemenangan

  • Bagikan
ILUSTRASI: FAHRI ASMIN/KENDARI POS
ILUSTRASI: FAHRI ASMIN/KENDARI POS

--Pendaftaran Paslon Dibuka 27 Agustus

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Pasangan Yudhianto Mahardika-Nirna Lachmuddin menargetkan dukungan partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), sebagai kendaraan politik maju Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Kendari. Gabungan dua partai besar ini, sudah mencukupi syarat minimal pencalonan di Pilwali.

Gerindra dan PDIP adalah partai “raksasa” (besar) di Indonesia. Saat Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 lalu, Partai Gerindra mendapat 2 kursi di DPRD Kota Kendari. Sedangkan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) punya 5 kursi DPRD Kota Kendari.

Bagi Bakal Calon Wali Kota Kendari, Yudhianto Mahardika Anton Timbang, dukungan partai Gerindra dan PDIP, bukan hanya menjadi “tiket” maju bertarung di Pilwali. Lebih dari itu, juga sebagai pembuka jalan menuju kemenangan.

“Saya optimis, dengan dukungan masyarakat dan parpol, kita bisa memenangkan Pilwali Kendari 2024,” yakin Yudhianto Mahardika Anton Timbang.

Sambil menunggu restu Gerindra dan PDIP, Yudhi-Nirna tetap membangun komunikasi politik dengan parpol lain. Supaya bisa bersama-sama di Pilwali. Pengurus DPC PDIP Kota Kendari mengaminkan hal itu.

“Saat ini, kami tengah fokus menjajal koalisi dengan beberapa partai, guna memuluskan langkah paslon Yudhianto Mahardika Anton Timbang dan Hj. Nirna Lachmuddin dalam kontestasi Pilwali Kota Kendari,” ungkap Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Kendari, Ishak Ismail.

Ishak Ismail menegaskan, PDIP secara umum sudah siap menghadapi Pilwali Kota Kendari dengan mengusung kadernya, Hj. Nirna Lachmuddin mendampingi Yudhianto Mahardika Anton Timbang di Pilwali 2024.

Pengamat Politik Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Awaluddin Ma’ruf sangat yakin, Gerindra dan PDIP mempertimbangkan, mendukung kader terbaiknya di Pilwali Kendari.

Dia menilai, Yudhianto Mahardika Anton Timbang sebagai salah satu kader terbaik Partai Gerindra di Sultra, khususnya Kota Kendari. Begitu juga dengan Hj Nirna Lachmuddin, sebagai kader terbaik PDIP.

Untuk diketahui, tahapan Pilwali saat ini masih berjalan. Saat ini, KPU Kota Kendari bersama jajaran sedang melaksanakan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih. Jumlah Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) Pilwali 2024 mencapai 238.500 orang.

Setelah coklit, data tersebut bisa berkurang atau bertambah. Hasilnya nanti, akan ditetapkan menjadi daftar pemilihan tetap (DPT). Tahapan lain tak kalah penting adalah pendaftaran pasangan calon. Sesuai jadwal KPU, pendaftaran paslon dimulai 27 Agustus 2024 mendatang. (b/ags/ing)

  • Bagikan