-- Ribuan Masyarakat Hadiri Jalan Sehat
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Bakal Calon Wali Kota Kendari, Yudhianto Mahardika sukses menggelar acara Jalan Sehat di Pelataran Eks MTQ Kendari, kemarin. Puluhan ribu masyarakat Kota Lulo menghadiri event yang mengusung tema 'Kendari Meambo' itu.
Pada kesempatan tersebut, Yudhianto Mahardika Anton Timbang berikrar akan mengabdikan diri sebagai Nahkoda Kota Kendari dan berkomitmen membangun daerah kearah yang lebih baik.
“Mari kita bersama membangun kota yang kita cintai ini ke arah yang lebih baik, maju dan sejahtera. Kendari Meambo bersama Gemoynya Kendari,” ujar politisi Partai Gerindra itu.
Jalan sehat ini lanjutnya dilaksanakan sebagai bentuk wujud syukur atas kepercayaan masyarakat Kota Kendari terhadap dirinya sebagai wakil rakyat di DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) selama lima tahun.
“Terimakasih kepada seluruh masyarakat Kota Kendari yang telah memberikan kepercayaan kepada saya sebagai perwakilan di dewan dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat,” kata kata Yudhi.
Putra sulung Anton Timbang itu meminta doa dan dukungan dari masyarakat Kota Kendari untuk kembali mengemban amanah yang lebih besar lagi, sebagai Wali Kota Kendari Periode 2025-2030.
"Saya harap masyarakat Kota Kendari bisa mendukung perjuangan ini karena berangkat dari niat tulus kami bagaiman menjadikan Kendari yang kita cintai ini menjadi kota yang maju dan berdaya saing," kata Yudhianto Mahardika Anton Timbang. (c/ags)