KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Meski Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka terus berupaya memenuhi kebutuhan dasar warganya, namun faktanya, masih ada saja yang belum menikmatinya. Seperti warga pada bagian Selatan Bumi Mekongga di daerah pemilihan (Dapil) III yang meliputi Kecamatan Tanggetada, Polinggona, Watubangga dan Toari.
Anggota DPRD Kolaka dari Dapil III, Abdul Rauf, mengungkapkan, dirinya bersama sejumlah legislator lainnya baru-baru ini melakukan reses. Dalam pertemuan bersama konstituen tersebut, pihaknya menyasar pelosok desa yang ada pada empat kecamatan dan menyerap beragam aspirasi.
“Masyarakat di Dapil III umumnya mengusulkan perbaikan infrastruktur jalan, drainase dan jembatan. Selain itu, ada juga yang mengharapkan bantuan rumah layak huni, dana UMKM dan bibit pertanian,” bebernya, Kamis (27/6). Rauf menambahkan, masyarakat juga mengeluhkan kelangkaan pupuk subsidi dan permasalahan jaringan telekomunikasi yang sejak dulu belum selesai.
Tak hanya itu, Legislator Partai Gerindra tersbut mengungkapkan, pasokan listrik, pengadaan lampu jalan, dan tempat pembuangan sampah juga masih menjadi keluhan warga. “Semoga hasil reses yang kami sampaikan ini kiranya menjadi perhatian Pemkab Kolaka untuk menentukan langkah-langkah kebijakan ke depan. Sehingga, daerah ini dapat lebih maju dan kesejahteraan masyarakatnya meningkat,” pinta Rauf. (c/fad)