Restu Masyarakat Kolut untuk Andi Sumangerukka

  • Bagikan
Bakal calon Gubernur Sultra Andi Sumangerukka (berdiri, pegang mik) saat silaturahmi dengan masyarakat Kolaka Utara (Kolut), Minggu (19/5/2024). Dalam pertemuan itu, Andi Sumangerukka memaparkan berbagai solusi persoalan ketika terpilih nanti. (IST)
Bakal calon Gubernur Sultra Andi Sumangerukka (berdiri, pegang mik) saat silaturahmi dengan masyarakat Kolaka Utara (Kolut), Minggu (19/5/2024). Dalam pertemuan itu, Andi Sumangerukka memaparkan berbagai solusi persoalan ketika terpilih nanti. (IST)

--Andi Sumangerukka Kian Mantap Menuju Pilgub

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Langkah Andi Sumangerukka (ASR) semakin mantap menuju Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) 2024. Dukungan masyarakat kepada mantan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV Hasanuddin ini seakan tak ada hentinya. Minggu (19/5/2024), bakal calon Gubernur Sultra ini kembali mendapat suntikan moril (dukungan) dari masyarakat Kolaka Utara (Kolut) untuk bertarung pada kontestasi pesta demokrasi 5 tahunan pada 27 November 2024.

Dukungan sebagai restu masyarakat itu sangat tampak pada acara silaturahmi politisi yang karib disapa Jenderal Kota Lama ini di kediaman seorang tokoh masyarakat di Bumi Patowonua, Kolut, Minggu (19/5/2024). Meskipun acara dikemas sederhana, namun tak menurunkan antusias masyarakat Kolut hadir dan bertatap muka dengan calon nakhoda di bahtera Bumi Anoa (Sultra). Tidak hanya sekadar hadir, masyarakat pun menitipkan harapan kepada mantan Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Sultra ini.

Dalam kesempatan itu, Andi Sumangerukka yang dikenal dengan akronim ASR menyatakan kesiapannya maju pada Pilgub mendatang. Keinginannya berkompetisi tak lain hanya memperluas lahan pengabdian. Ia menilai masih banyak pekerjaan rumah yang ditinggalkan pemerintahan sebelumnya harus dituntaskan. Mulai soal kemiskinan, pendidikan, pemberdayaan masyarakat dan pesoalan mendasar lainnya.

"Pangkat, jabatan, rezeki dan mati, semua di tangan Allah SWT. Saat ini, kita sedang melakukan proses. Apakah niat tulus diijabah Allah SWT, kita harus berikhtiar dan berdoa. Hasilnya, baru akan ketahuan 27 November nanti. Jika diberi amanah, saya bekerja ekstra melakukan berbagai program yang berujung pada kesejahteraan masyarakat," kata Andi Sumangerukka.

Bila merujuk data Badan Pusat Statistik (BPS) kata Andi Sumangerukka, banyak hal yang harus dibenahi. Kemiskinan misalnya, masyarakat yang masuk kategori miskin masih cukup tinggi. Begitu pun di sektor pendidikan. Kasus anak yang putus sekolah, warga tak mampu melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. Andaikan lulus, harus menganggur karena sulit dapat pekerjaan.

"Persoalan ini harus segera dicarikan solusi. Kalau saya terpilih, program itu telah dipersiapkan yakni membuka lapangan kerja. Persoalan stunting dan anak kurang gizi akan ditangani secara terstruktur. Agar program kerja pemerintah benar-benar efektif," ujar Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sultra ini.

Dari masalah-masalah yang terjadi di masyarakat, Andi Sumangerukka bertekad maju bertarung menuntaskan persoalan ini. Saat ini, masih banyak masyarakat yang tidak terlayani karena masalah ekonomi. Yang pastinya, Andi Sumangerukka punya impian agar petani harus bisa mengolah lahan dan padinya secara mandiri. Pembinaan olahraga harus dikembangkan. Sebab itu bagian dari investasi.

"Jika terpilih menjadi gubernur, saya akan mengembalikan hak-hak masyarakat yang melekat pada negara. Diantaranya, fasilitas publik harus bisa dinikmati masyarakat, jalan rusak dan berlubang akan diperbaiki. Tidak ada lagi anak putus sekolah di tengah jalan. Tidak ada orang yang tak dilayani di rumah sakit dan tidak ada lagi antrean sembako. Sebisa mungkin, pendistribusian kebutuhan pangan harus lancar dan aman," terang Andi Sumangerukka.

Sementara itu, tokoh masyarakat Kolut Sumarling Majja menilai Andi Sumangerukka adalah sosok kandidat Gubernur Sultra yang paling komplit. Soal kapasitas dan kapabilitas, Andi Sumangerukka tak perlu diragukan. Jejak karier Andi Sumangerukka cukup fantastis. Tidak hanya di militer, namun juga kiprahnya di masyarakat begitu menonjol terutama pada kegiatan sosial membantu masyarakat.

"Wajar, jika masyarakat mendukung beliau. Sebagai seorang tokoh di Sultra, Andi Sumangerukka tak punya cela. Di karier militernya, beliau pernah menduduki sejumlah jabatan strategis. Sebelum purna bakti, Andi Sumangerukka menjabat Pangdam XIV Hasanuddin," kata Sumarling.

Bagi calon Bupati Kolut ini, Andi Sumangerukka merupakan sosok panutan. Makanya, ia berharap bisa bekerja sama dan bahu membahu pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak. Sebagai langkah awal, dirinya telah mengajukan diri menggunakan pintu partai berlambang Ka'bah ini di Pilbup Kolut.

"Sudah saatnya, kita memberikan kesempatan pada ASR. Kalau bicara kepedulian, ASR telah membuktikan. Bagaimana beliau membantu warga kurang mampu. Makanya, kita harus jaga kekompakan memenangkan ASR pada November mendatang," pungkas Sumarling. (mal)

  • Bagikan

Exit mobile version