KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Spesial hari jadi atau Hari Ulang Tahun (HUT) ke 193 tahun Kota Kendari, Hotel Zahra Syariah Kendari memberikan penawaran menarik berupa kemudahan menginap bagi warga dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kendari. Jadi, bagi warga dengan KTP Kendari akan mendapatkan promo menginap yakni hanya Rp 419.300 net/ kamar/malam.
Executive Hotel Zahra Syariah Kendari, Miftahul Jannah, mengatakan bahwa spesial hari jadi kota Kendari ke 193 tahun Hotel Zahra Syariah Kendari turut andil dengan mengeluarkan program terbaru spesial bulan ini. “Jadi program ini kami namakan Promo KTP Kendari, spesial hari jadi kota Kendari. Bagi warga yang mempunyai KTP Kendari kami memberikan promo menginap di hotel kami,” ujarnya.
Miftahul juga menyebut, bahwa harga menginap yakni Rp 419.300 net/kamar/malam. Harganya sangat terjangkau, untuk itu diharapkan masyarakat yang mempunyai KTP Kendari dapat memanfaatkan momen tersebut karena ini berlaku di Mei saja. “Rp 419.300 net/ kamar/malam, anda akan mendapatkan benefit sarapan untuk 2 orang dan gratis akses internet dan masih banyak lagi,” ucapnya.
Warga yang mempunyai KTP Kendari dan akan melakukan reservasi hotel diharapkan dapat membawa KTP Kendari dengan menunjukkan KTP pada saat check in hotel. “Apabila masyarakat ingin reservasi diharapkan membawa KTP Kendari nya, dengan memperlihatkan kepada resepsionis Hotel Zahra Syariah Kendari,” ungkapnya.
Ia pun menambahkan, untuk reservasi hotel segera ke Hotel Zahra Syariah Kendari atau melalui via wa dengan kontak 081341537475. “Promo ini terbatas atau berlaku hingga periode Mei 2024 saja. Untuk itu, masyarakat dapat memanfaatkan momen tersebut dan dapatkan benefit menarik lainnya hanya di Hotel Zahra Syariah Kendari,” pungkasnya. (win/b)