Operasi Pasar Jelang Ramadan

  • Bagikan
LEBIH MURAH : Stabilisasi pasokan dan harga pangan yang dilakukan Pemkab Kolaka dengan menggelar operasi pasar di Alunalun 19 November, kemarin. (ZULFADLY NUR ZY/ KENDARI POS)
LEBIH MURAH : Stabilisasi pasokan dan harga pangan yang dilakukan Pemkab Kolaka dengan menggelar operasi pasar di Alunalun 19 November, kemarin. (ZULFADLY NUR ZY/ KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menggelar operasi pasar di Alun-alun 19 November, Selasa (5/3). Warga Bumi Mekongga yang didominasi ibu-ibu terlihat antre untuk mendapat Sembako dengan harga lebih murah.

Sekretaris Dinas Perindag Kolaka, Suryati, mengungkapkan, operasi pasar kali ini dilaksanakan berkat kerja sama Tim Penanggulangan Inflasi Daerah (TPID) dengan Bulog serta distributor lainnya. Menurutnya, kegiatan tersebut akan digelar selama dua hari.

“Jadi Rabu besok (hari ini) operasi pasar masih akan dilanjutkan di Taman Kota, Kecamatan Latambaga. Bahan pokok yang dijual pada operasi pasar kali ini diantaranya beras, gula, telur dan susu,” sebutnya.

Suryati mengatakan, operasi pasar kali ini dilaksanakan dalam upaya stabilisasi pasokan dan harga pangan.

Ia berharap, kegiatan operasi pasar ini dapat membantu warga untuk memenuhi kebutuhannya dalam menyambut bulan suci Ramadan. “Alhamdulillah antusias masyarakat sangat tinggi untuk memanfaatkan momen operasi pasar ini. Harga sembako yang dijual lebih murah karena dari distributor,” ujarnya. (c/fad)

  • Bagikan

Exit mobile version