-- 112 Unit Pengumpul Zakat Diedukasi
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Menyambut Ramadan 1445 Hijriyah, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Kendari mulai memaksimalkan penerimaan zakat di Kota Lulo. Salah satu upaya yang dilakukan dengan mengedukasi para Unit Pengumpul Zakat (UPZ). Bimbingan Teknis (Bimtek) pengelolaan zakat diikuti sebanyak 112 UPZ.
Ketua Baznas Kota Kendari Amri Natsir mengatakan bimtek pengelolaan zakat penting dilakukan agar seluruh UPZ bisa lebih proaktif dalam menghimpun Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) masyarakat.
"Di Kota Kendari terdapat sekitar 112 UPZ. Kami harap mereka (UPZ) bisa memaksimalkan penerimaan zakat. Misalnya bagi masyarakat yang mampu bisa diedukasi untuk membayar zakat profesi. Sementara bagi masyarakat yang belum mampu bisa menunaikan infak," ungkap Amri Natsir kemarin.
Bukan hanya itu, bimtek pengelolaan zakat yang dilaksanakan pihaknya juga menjadi bagian dari persiapan dalam menyambut bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah. Pada momen tersebut para UPZ bakal diperhadapkan dengan partisipasi masyarakat dalam menunaikan zakat fitrah.
Amri Natsir berharap, semakin banyak cakupan masyarakat menunaikan zakat melalui Baznas bisa membantu meringankan beban masyarakat yang kesulitan. Termasuk dalam meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah. (c/ags