Ciptakan Transisi Menyenang kandari PAUD ke SD

  • Bagikan
A GENDA PRIORITAS : Reffiani Dwiatmo Rasman (tengah) ketika dikukuhkan sebagai Bunda PAUAUD Kota Baubau oleh Bunda PAUAUD Sultra, Wa Ode Munanah Asrun Lio.(DISKOMINFO KOTA BAUBAU FOR KENDARI POS)
A GENDA PRIORITAS : Reffiani Dwiatmo Rasman (tengah) ketika dikukuhkan sebagai Bunda PAUAUD Kota Baubau oleh Bunda PAUAUD Sultra, Wa Ode Munanah Asrun Lio.(DISKOMINFO KOTA BAUBAU FOR KENDARI POS)

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Baubau, Reffiani Dwiatmo Rasman, ST, punya agenda kerja prioritas. Fokusnya pada upaya menciptakan transisi yang menyenangkan dari PAUD/TK ke Sekolah Dasar (SD).

“Juga berupaya meningkatkan jumlah satuan pendidikan yang holistic terintegrasi, serta menciptakan kota ramah anak,” kata Reffiani Dwiatmo Rasman, kemarin.

Komitmen tersebut disampaikannya pasca dikukuhkan secara resmi oleh Bunda PAUD Sulawesi Tenggara, Wa Ode Munanah Asrun Lio. “Selain itu, kami akan memantau masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLSLS) pada jenjang SD. Termasuk memastikan tidak ada lagi tes Calistung (baca, tulis, hitung) di masa penerimaan peserta didik baru,” tegas Reffiani Dwiatmo Rasman.

Ia mengajak agar semua pihak yang terlibat dalam program itu untuk bekerja bersama memastikan tugas pokok Bunda PAUD terlaksana dan tercapai dengan baik. (c/lyn)

  • Bagikan