Siap Melanjutkan Pengabdian

  • Bagikan
Aksan Jaya Putra (Kiri), Sudarmanto (Kanan)
Aksan Jaya Putra (Kiri), Sudarmanto (Kanan)

--AJP dan Sudarmanto Raih Suara Signifikan

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Caleg DPRD Provinsi Sultra Aksan Jaya Putra dan Sudarmanto hampir dipastikan duduk kembali di parlemen untuk periode kedua. Prediksi itu merujuk hasil quick count (hitung cepat) versi The Haluoleo Institute (THI) per pukul 15.30 Wita, Kamis (15/2/2024). Aksan Jaya Putra yang karib disapa AJP dan Sudarmanto terpilih pada Pemilu 2019. Pada Pemilu 2024, keduanya kembali turun bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) yang sama yakni Kota Kendari.

Kedua caleg berbeda partai politik itu sama-sama berkomitmen akan melanjutkan pengabdian dan perjuangan untuk rakyat melalui DPRD Sultra periode 2024-2029. Bagi AJP dan Sudarmanto, lembaga DPRD Sultra adalah wadah pengabdian untuk rakyat.

AJP mengucapkan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya kepada masyarakat Kota Kendari yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk kembali duduk di DPRD Sultra.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada lembaga survei THI yang telah menempatkan saya sebagai salah satu pemenang di pileg DPRD Sultra Dapil 1,” kata AJP kepada Kendari Pos, Kamis (15/2/2024).

Kendati demikian, Ketua Fraksi Golkar DPRD Sultra itu enggan jemawa. Ia menunggu hasil real count resmi KPU Sultra agar memperoleh hasil yang berkekuatan hukum.

“Masih ada ratusan suara dari TPS yang belum masuk. Kita menunggu saja, mudah-mudahan konsisten seperti hasil rilis survei THI. Saya juga yakin perolehan suara akan lebih baik dari hasil Pemilu 2019,” ujar AJP.

Ketua Bappilu DPD I Partai Golkar Sultra ini komitmen akan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat. Baginya, keluhan atau problematika yang mendera rakyat mesti diperjuangkan maksimal hingga solusi yang dibutuhkan oleh masyarakat terjawab tuntas.

Sementara itu, caleg Partai NasDem Sultra Sudarmanto mengapresiasi hasil hitung cepat THI. Menurutnya, hasil tersebut tak lepas dari kerja keras semua pihak dan dukungan dari masyarakat Kota Kendari.

“Terima kasih atas dukungan dan doa seluruh keluarga, rekan, sahabat, dan kerabat yang secara tulus dan setia menemani perjuangan dan niat kami. Pemungutan suara Pemilu 2024 telah usai, saatnya menyatukan sekat yang sempat terpisah,” ungkap Sudarmanto. (ags/ali/b)

HASIL SEMENTARA

UNGGUL VERSI HITUNG CEPAT THI
-Rekapitulasi suara hasil Pemilu 2024 masih berlangsung
-The Haluoleo Institute (THI) merilis hasil quick count (hitung cepat)
-Versi hitung cepat THI, caleg DPRD Sultra Aksan Jaya Putra dan Sudarmanto bakal terpilih kembali
-Aksan Jaya Putra alias AJP (Golkar) meraih 66,18 persen suara
-Sudarmanto (Partai NasDem) meraih 52,23 persen suara
-Perolehan suara AJP dan Sudarmanto itu berdasarkan data 65,50 persen suara di THI per pukul 15.30 Wita, Kamis (15/2/2024)

THI
-The Haluoleo Institute (THI) menghitung kontribusi terhadap suara partai
-Suara partai adalah suara partai itu sendiri dan suara caleg
-Bagi THI, quick count bukan kepastian tapi hanya prakiraan
-Margin error quick count hanya 1 persen
-Tentu ada peluang hasilnya berubah
-Hitung cepat THI hanya melihat ambang angka (perolehan suara)

DAPIL 1 DPRD SULTRA
-AJP dan Sudarmanto tak sendiri meraih banyak suara Pemilu di Dapil 1 (Kota Kendari)
-Versi THI 4 caleg DPRD Provinsi Sultra lainnya di Dapil 1 berhasil meraih suara signifikan
-Mereka adalah :
1.Abdul Rasak (PPP) dengan raihan 68,31 persen
2.Sudirman (PKS) meraih 58,60 persen
3.Hj.Gunartin (PDIP) meraih 51,04 persen suara
4.Hj.Isyatin Syam (Partai Demokrat) meraih 50,39 persen suara

PILPRES
-THI juga hitung cepat perolehan suara Pilpres
-86,58 persen suara yang masuk dalam hitung cepat THI per pukul 15.30 Wita
-Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraih 69,78 persen suara
-Capres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 24,30 persen suara
-Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD meraih 5,92 persen suara

DPR RI DAPIL SULTRA
-THI juga mengumumkan hasil hitung cepat Pileg DPR RI Dapil Sultra
-77,15 persen suara yang masuk per pukul 15.30 Wita, Kamis (15/2/2024)
-6 figur bakal meraih kursi DPR RI
-Mereka adalah :
1.Ketua DPW PKB Sultra Jaelani meraih 77,67 persen suara
2.Ridwan Bae (Golkar) 57,68 persen
3.Rusda Mahmud (Demokrat) 40,06 persen
4.Ahmad Safei (PDIP) 38,82 persen
5.Bahtra (Gerindra) 36,37 persen
6.Tina Nur Alam (NasDem) 34,34 persen

DPR RI DAPIL SULTRA
-80,29 persen suara DPD RI masuk dalam hitung cepat THI 15.30 Wita, Kamis (15/2/2024)
-Suara terbanyak diraih La Ode Umar Bonte (15,49 persen)
-Disusul, Leni Andriani Surunuddin (11,42 persen)
-Lalu, Wa Ode Rabia Al Adawia Ridwan (8,63 persen)
-dr Dewa Putu Ardika Seputra (6,75 persen)
-Amirul Tamim (6,53 persen)

SUMBER : THE HALUOLEO INSTITUTE
DATA DIOLAH KENDARI POS

  • Bagikan